Categories: Sekadau

Bupati Rupinus Tinjau Jembatan Desa Meragun yang Putus Diterjang Banjir

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus meninjau satu di antara 11 jembatan gantung yang putus akibat diterjang bencana banjir pada 7 Desember lalu. Jembatan yang ditinjau itu terletak di Desa Meragun, Kecamatan Nanga Taman, Rabu (12/2/2020).

Di kesempatan itu, Bupati Rupinus didampingi anggota DPRD Sekadau, Dinas Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat serta sejumlah Kepala SKPD dan Camat Nanga Taman, Paulus Ugang serta Kepala Desa Meragun.

Jembatan itu menghubungkan ke beberapa dusun termasuk juga akses menuju kantor Desa Meragun. Agar bisa dilalui oleh warga, warga berinisiatif membangun jembatan ini secara darurat.

Inisiatif warga Meragun bersama Camat Nanga Taman, Kapolsek dan Danramil Nanga Taman membangun jemabatan ini dengan model jembatan apung menggunakan beberapa drum.

Bupati Rapinus mengucap terima kasih atas inisiatif warga, Camat Nanga Taman didukung Kapolsek dan Danramil yang telah membangun jembatan darurat ini. 

“Mudah-mudahan tidak ada kendala, jika tidak ada kendala tahun ini akan kita prioritaskan dibangun kembali. Karena ini satu-satunya akses utama masyarakat termasuk juga jembatan gantung yang ada diujung kantor Desa Meragun, tahun ini juga akan kita prioritaskan,” tukas Bupati.

Sebelumnya Bupati Rapinus telah melihat langsung jembatan gantung yang menghubungkan Desa Nanga Biaban ke Desa Sunsong. Jembatan ini juga putus akibat terjangan bencana banjir pada 7 Desember 2019 lalu.

Rupinus mengaku telah memerintahkan Dinas PU untuk memetakan lokasi yang akan menjadi pembangunan kembali jembatan ini.

“Termasuk jembatan lainnya yang putus akibat banjir pada Desember 2019 lalu akan kita bangun tetapi secara bertahap. Untuk tahap awal kita bangun dulu yang betul-betul menjadi prioritas dan sangat vital bagi kebutuhan masyarakat,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

6 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

6 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

6 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

7 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

7 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

7 hours ago