Categories: Sambas

#AbangDesa Siapkan Program Khusus Atasi Persoalan Ketenagakerjaan dan Ekonomi

KalbarOnline, Sambas – Bakal Balon Bupati Sambas, Mulyadi, S.P., M.P mengaku telah menyiapkan program khusus untuk warga khususnya para pemuda di kabupaten tersebut. Di mana program tersebut dalam rangka mengatasi persoalan ketenagakerjaan dan perekonomian masyarakat.

Program itu kata Mulyadi, salah satunya adalah Rumah Tangguh yang diprojeksikan untuk melahirkan para pemuda tangguh, petani tangguh, nelayan tangguh, perempuan tangguh, pelajar tangguh dan banyak lagi.

“Jadi Rumah Tangguh ini nantinya ada pelatihan-pelatihan kerja nantinya juga akan disinergiskan dengan program Gubernur Kalbar, Sutarmidji yaitu sertifikasi tenaga kerja, juga menyediakan pelatihan khusus bagi para kaum muda difable yang mencari pekerjaan serta pelatihan. Ini nanti akan kita luncurkan,” kata Mulyadi.

“Rumah tangguh ini juga kita projeksikan untuk menampung lulusan-lulusan SMA/SMK untuk dilatih agar siap menjadi angkatan kerja yang inovatif, kreatif dan tangguh untuk menghadapi tantangan dunia kerja,” timpal akademisi pertanian Universitas Panca Bhakti ini.

Balon Bupati yang dikenal dengan jargon #AbangDesa (Ayo Bangun Desa) ini berharap Rumah Tangguh ini nantinya juga bisa menjadi sarana untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman, serta memberikan jaringan dan akses terhadap beasiswa-beasiswa nasional dan internasional.

“Nah melalui program ini tentu harapannya dapat menekan angka banyaknya pemuda Sambas bekerja di luar negeri. Di mana Sambas selama ini disebut sebagai kantongnya para pekerja migran ilegal. Kalaupun bekerja di luar negeri, lewat Rumah Tangguh ini setidaknya warga kita memiliki sertifikasi sesuai kebutuhan dunia kerja di luar negeri khususnya di negara tetangga (Malaysia),” tandasnya. (*)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago