Categories: Pontianak

Rencana Pembangunan Harus Jangka Panjang, Midji : Kalau Bisa 50-100 Tahun

KalbarOnline, Pontianak – Dalam pertemuannya bersama Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR), Surya Tjandra, Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji mengaku turut mendiskusikan mengenai rencana pembangunan infrastruktur Kalbar ke depannya. Di mana menurutnya, proses pembebasan lahan guna pembangunan infrastruktur harus dipikirkan secara jangka panjang.

“Misalnya untuk pembangunan outering road, untuk proses pembebasan lahannya harus dipikirkan secara jangka panjang, kalau bisa sampai 50 hingga 100 tahun ke depan, jangan pikir dua tahun lagi kiamat. Karena jika tidak disiapkan dari sekarang, maka harga tanah untuk pembebasan lahan akan semakin tinggi setiap tahun dan ini jelas akan menghambat proses pembangunan,” ujarnya, Selasa (28/1/2020).

Lantaran tidak ada perencanaan jangka panjang, diungkap Midji, pemerintah harus mengeluarkan anggaran yang tak sedikit untuk pembebasan lahan. Misalnya, kata dia, pembangunan jembatan Landak II dan rencana pembangunan jembatan Kapuas II gandeng.

Padahal, menurut Midji, jika sebelumnya direncanakan pembangunan jangka panjang, lahan di sekitar kawasan itu harusnya sudah dibebaskan sejak lama.

“Bayangkan, untuk pembebasan lahan jembatan Landak II saja, harus menghabiskan angaran Rp120 miliar, untuk pembebasan lahan jembatan Kapuas II gandeng juga harus menghabiskan anggaran puluhan miliar. Ini yang menjadi PR kita ke depan, agar permasalahan lahan ini tidak menjadi penghambat untuk pembangunan,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harga Telur di Putussibau Meroket Hingga Rp 22.000

KalbarOnline, Putussibau - Harga sembako yang ada di toko-toko maupun di minimarket di wilayah Putussibau…

10 mins ago

Sulaman Benang Asa: Mengukir Keindahan dalam Perayaan Hari Kartini

KalbarOnline, Banjarbaru - Dalam rangka memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

44 mins ago

Menteri AHY: Pemerintah Hadir bagi Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu

KalbarOnline.com, Palu - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono…

5 hours ago

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

17 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

17 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

21 hours ago