Categories: Sekadau

Kapolres Sekadau Coffee Morning Bersama Elemen Masyarakat di Warkop Dara

KalbarOnline, Sekadau – Kapolres Sekadau, AKBP Marupa Sagala beserta jajaran menggelar coffee morning bersama para tokoh agama dan tokoh masyarakat, serta unsur Pemerintah Kabupaten Sekadau di Warung Kopi Dara Sekadau, Jumat (24/1/2020).

Acara non formal itu bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara polisi dengan elemen masyarakat.

“Ini kita lakukan juga untuk membina hubungan yang harmonis antar suku dan agama yang ada di Kabupaten Sekadau,” kata Kapolres.

Dalam kegiatan itu, turut dihadiri pula oleh Ketua MTAMT Sekadau, Haji Abdul Bakar, tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan Kapolsek Sekadau Hilir dan Camat Belitang, Herman tanpa terkecuali sejumlah wartawan yang tergabung dalam Ikatan Wartawan Online (IWO) Sekadau.

Selain menyeruput kopi bersama, jajaran Polres Sekadau sebelumnya juga memberikan arahan mengenai keamanan di Sekadau.

“Mari kita jaga keamanan dan rasa kebersamaan di Bumi Lawang Kuari yang kita cintai ini,” ajak Kapolres.

Polsek-polsek di jajaran Polres Sekadau turut melakukan hal serupa di masing-masing kecamatan. Hal ini dilakukan untuk membina hubungan yang harmonis antara pihak kepolisian dengan masyarakat. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

8 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

11 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

12 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

13 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

13 hours ago