Categories: Sekadau

Warga Cupang Gading Antusias Hadiri Maulid Tradisional MTAMT Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Majelis Taklim Albarzanji Maulid Tradisional (MTAMT) Kabupaten Sekadau kembali menggelar maulid tradisional. Kali ini perayaan peringatan hari lahir Nabi Muhammad oleh MTAMT Sekadau ini digelar di Masjid Al-Yaqin Desa Cupang Gading, Kecamatan Sekadau Hulu. Di waktu bersamaan, MTAMT juga menggelar maulid tradisional di Dusun Kemawan, Desa Mungguk, Kabupaten Sekadau.

Pengurus MTAMT Sekadau, A. Mohd Yusuf, AS mengatakan, maulid yang digelar pihaknya itu dilakukan selama empat bulan ke depan, yang mana dalam pelaksanaannya dilaksanakan secara keliling dari masjid ke masjid se-Kabupaten Sekadau dan sekitarnya yang meliputi tiga zona.

“Pelaksanaannya berlangsung selama empat bulan yaitu dari bulan Rabiul Awal, Rabiul Akhir, Zumadil Awal dan Zumadil Akhir. Telah dijadwalkan di setiap mesjid dan surau secara bergiliran. Dilihat dari caranya, hanya di Kabupaten Sekadau yang menghidupkan maulid tradisional ini yang dilaksanakan selama 4 bulan lamanya di Kabupaten Sekadau,” ujarnya.

“Tujuannya tak lain, adalah untuk menghidupkan tradisi orang Islam sekaligus ajang menjalin silaturrahmi antara umat Muslim,” timpalnya.

Sementara Kepala Dusun Cupang Gading, Alamsyah menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya pelaksanaan Maulid Tradisional oleh MTAMT Sekadau. Menurut dia, kegiatan ini penuh dengan suasana silaturahmi di momen yang penting yaitu peringatan hari lahir Nabi Besar Muhammad.

“Dengan kegiatan ini tentu kita bersama masyarakat sesama muslim saling bersilaturahmi dan dalam momen ini juga diisi dengan gunting rambut kepada 13 orang anak-anak balita setempat. Selain itu juga, kegiatan ini dalam rangka mengharapkan ridho dari Allah dan syafaat Nabi Muhammad di hari akhir nanti,” tuturnya.

Sementara salah seorang tokoh masyarakat Cupang Gading, Uju Japau mengucapkan terima kasih kepada MTAMT Sekadau yang telah menjadwalkan pelaksanaan Maulid Tradisional di Desa Cupang Gading ini.

“Kami ucapkan terima kasih banyak kepada MTAMT Sekadau dan para jamaah lainnya yang telah hadir di sini. Semoga ini menjadi momen yang baik bagi masyarakat muslim khususnya di Desa Cupang Semoga pelaksanaan di tahun berikutnya semakin baik,” imbuhnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

19 mins ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

2 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

2 hours ago