Categories: Ketapang

Dorong Perilaku Hidup Sehat, Camat Delta Pawan Ajak Masyarakat Ikut Senam Massal

KalbarOnline, Ketapang – Kecamatan Delta Pawan kembali menggelar kegiatan senam massal bulanan yang akan dilaksanakan di halaman Kantor Camat Delta Pawan, Minggu (12/1/2020). Untuk itu, Camat Delta Pawan, Pitriyadi mengajak masyarakat khususnya warga Delta Pawan untuk hadir dalam acara tersebut agar bisa saling bersilaturahmi.

“Selain sebagai wadah bersilaturahmi, acara senam massal kita agenda rutin tiap bulan untuk dapat memasyarakatkan olahraga dan mendorong perilaku hidup sehat,” ungkapnya, Jumat (10/1/2020).

Ia menuturkan, dalam kegiatan senam massal tersebut pihaknya telah menyediakan berbagai hadiah menarik untuk masyarakat yang beruntung saat mengikuti senam massal tersebut.

“Acaranya mulai pukul 06.30 WIB di halaman kantor camat delta pawan, nanti senam akan ada instrukturnya yakni saudara Desi Aerobic dan Hj Ita Cecep,” tuturnya.

Ia berharap, melalui kegiatan olahraga rutin ini masyarakat Delta Pawan khususnya dapat bersilaturahmi dan saling mengenal agar terus terbina kondusifitas.

“Selain berbagai dorprize termasuk dorprize kulkas, kita menyediakan makanan tradisional seperti ubi rebus, pisang rebus, air jahe dan lainnya secara gratis,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

51 mins ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

55 mins ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

57 mins ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

2 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

5 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

9 hours ago