Categories: Ketapang

PLN Ketapang Sebut Pemadaman Akibat Gangguan Binatang

Gerak cepat pulihkan pasokan listrik pasca gangguan padam

KalbarOnline, Ketapang – Petugas PLN Ketapang bergerak cepat melakukan penormalan pasca gangguan padam pada pukul 19.56 WIB. Di sisi Pembangkit, Petugas ULPTD/U Kapuas berusaha melakukan penormalan mesin PLTU Sukabangun unit 1 dan unit 2 langsung melakukan firing selepas BO dan dapat masuk kembali pukul 00.34 kemudian beban masuk secara bertahap.

Menurut Manager PLN UP3 Ketapang, Wilfrid Siregar, investigasi terhadap jaringan yang terkendala pun terus dilakukan oleh Petugas PLN UP3 Ketapang sampai akhirnya sistem dapat kembali normal pada pukul 01.48 WIB.

“Dari hasil investigasi yang kami lakukan, penyebab gangguan pada jaringan distribusi dikarenakan ada seekor binatang melompat ke jaringan, sehingga terjadi short circuit pada sistem kelistrikan Ketapang, sehingga berdampak pada suplay PLTU unit 1 dan 2 mengalami lepas sinkron atau blackout,” ungkap Wilfrid.

Wilfrid juga mengatakan bahwa pihaknya berusaha semaksimal mungkin untuk meminimalkan dampak pemadaman dengan melakukan koordinasi serta mengoptimalkan mesin PLTD Sukaharja.

“Atas nama Manajemen PLN UP3 Ketapang, kami sampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan pelayanan yang telah kami berikan. Kami berusaha untuk terus meningkatkan mutu layanan dari waktu ke waktu,” imbuh Wilfrid. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: PLN Ketapang

Recent Posts

Maju Pilkada, Romi Wijaya Mengundurkan Diri dari Penjabat Bupati Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Romi Wijaya menyatakan kalau ia telah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya…

15 mins ago

Sembari Lestarikan Budaya, Windy Harap Barape’ Sawa’ Mampu Dongkrak Jumlah Wisatawan ke Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Penjabat (Pj) Ketua TP PKK yang juga merupakan Kepala Dinas Pemuda Olahraga…

29 mins ago

PJ Gubernur Harisson Lantik Gutmen Nainggolan Sebagai Pj Bupati Landak yang Baru, Gantikan Samuel

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson melantik Pj Bupati Landak yang baru,…

45 mins ago

Buka Open Turnamen Bola Voli, Sekda Kapuas Hulu Minta Pemain dan Penonton Junjung Tinggi Sportivitas

KalbarOnline, Putussibau - Sekda Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka open turnamen bola voli se-Kabupaten Kapuas…

9 hours ago

Organisasi Jurnalis di Pontianak Gelar Aksi Damai Tolak RUU Penyiaran

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah organisasi profesi jurnalis dan media di Kalimantan Barat berkolaborasi menggelar aksi…

12 hours ago

Polsek Pontianak Selatan Amankan Sekelompok Bocil Meresahkan, Ada Bong dan Lem

KalbarOnline, Pontianak - Patroli Enggang Selatan Polsek Pontianak Selatan mengamankan sekelompok bocil (bocah cilik) yang…

12 hours ago