Categories: Sekadau

Polres Sekadau Beserta Jajaran Gelar Aksi Tanam Pohon di Lingkungan Mako

KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau beserta Polsek jajaran serentak menggelar aksi penanaman pohon dalam rangka ‘Polri Peduli Penghijauan’, Senin (6/1/2020). Masing-masing anggota Polres Sekadau membawa satu pokok tanaman jenis pohon berkayu seperti mahoni, akasia, durian, nangka, mangga dan sebagainya.

Aksi tanam pohon secara simbolis diawali oleh Kapolres Sekadau, AKBP Marupa Sagala yang diikuti sejumlah pejabat utama serta seluruh anggota Polres Sekadau. Pepohonan ini ditanam di lingkungan Mapolres Sekadau dan lingkungan aspol.

Kapolres Sekadau menjelaskan, penanaman pohon di lingkungan instansi Polri merupakan instruksi langsung dari Kapolri untuk menghijaukan lingkungan.

“Kita mulai tanam di lingkungan Mako dan juga aspol, gunanya selain untuk membersihkan udara juga merupakan upaya mencegah bencana seperti banjir dan tanah longsor,” ujar Kapolres.

Kapolres juga mengajak seluruh anggota maupun penghuni aspol untuk merawat dan menjaga pohon-pohon yang sudah ditanam.

“Aksi tanam pohon ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Sekadau, guna mencegah bencana alam serta demi memelihara bumi tetap asri untuk masa depan anak cucu nanti,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

5 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

5 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

16 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

20 hours ago