Categories: PolhumPontianak

Gubernur Hingga Sederet Tokoh Hadiri Rakorwil PKS Kalbar 2019

KalbarOnline, Pontianak – DPW Partai Keadilan Sejahtera Kalimantan Barat menggelar Rakorwil yang dilangsungkan di Transera Hotel Pontianak, Sabtu (21/12/2019).

Sederet tokoh penting hadir dalam rakorwil PKS Kalbar itu, mulai dari Gubernur Kalbar, Sutarmidji, Presiden PKS, Sohibul Iman, Kawilda PKS Kalimantan, Habib Aboe Bakar Alhabsyi, Ketua DPW PKS Kalbar, Ketua DPW NasDem Kalbar serta sejumlah perwakilan partai politik lainnya. Hadir pula Ketua Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Kalbar serta sejumlah tamu undangan lainnya.

Adapun yang menjadi agenda utama dalam rakorwil ini yakni konsolidasi menyonsong perhelatan Pilkada serentak di tujuh kabupaten se-Kalbar tahun 2020 mendatang dan sosialiasi program kerja 2019 – 2020. Rakorwil 2019 ini juga untuk lebih mengokohkan struktur juga sebagai optimalisasi pelayanan PKS kepada masyarakat sesuai dengan tema yang diusung yakni ‘Semakin Kokoh Melayani Masyarakat’.

Rakorwil PKS Kalbar ini dihadiri oleh seluruh pengurus dan kader PKS Kalbar, baik Dewan Pengurus Wilayah (DPW), Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) dan Dewan Syariah Wilayah (DSW) Selain itu dihadiri pula oleh Dewan Pengurus Daerah (DPD), Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) dan Dewan Syariah Daerah (DSD) dari 14 kabupaten/kota seluruh Kalimantan Barat. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

14 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

17 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

18 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

18 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

18 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

19 hours ago