Categories: Mempawah

Polres Mempawah Berikan Pelayanan Prioritas Bagi Penyandang Disabilitas Dalam Kepengurusan SIM

KalbarOnline, Mempawah – Polres Mempawah memberikan pelayanan prioritas bagi penyandang disabilitas yang memiliki keperluan administratif seperti membuat SIM D.

Kasat Lantas Polres Mempawah, AKP Rio Sigal Hasibuan mengatakan, selama ini penyandang disabilitas merasa khawatir untuk datang ke Polres ketika ada keperluan administratif.

“Sekarang semua pelayanan bagi penyandang disabilitas akan dipermudah, sebab Polres Mempawah sudah menerapkan program prioritas bagi mereka,” ujarnya, Senin (16/12/2019).

Tercatat di Polres Mempawah dalam beberapa tahun terakhir ini, penyandang disabilitas yang membuat SIM D sangat minim.

“Artinya kita melihat seperti ada kekhawatiran dan kurangnya pengetahuan mereka disini, maka dari itu kita tegaskan bahwa bagi penyandang disabilitas yang ingin membuat SIM D kita akan berika prioritas,” ujarnya.

Dengan diberinya prioritas pelayanan kepada penyandang disabilitas, diharapkan akan mampu meningkatkan minat mereka dalam membuat SIM D.

“Karena kita lihat sendiri, di jalan raya banyak penyandang yang berkendara dan belum memiliki SIM D, maka dari itu kita dongkrak lagi, kita motivasi mereka agar membuat SIM D,” tandasnya.

Satu di antara penyandang disabilitas di Kabupaten Mempawah asal Kecamatan Sungai Duri, Nyuk Pho mengucapkan terima kasihnya kepada Polres Mempawah. Sebab kata dia, selama ini stigma masyarakat terhadap penyandang disabilitas selalu terpinggirkan.

“Namun itu semua ditepis dengan apa yang telah dilakukan oleh Polres Mempawah, di mana kami sebagai kaum difabel mendapatkan prioritas pelayanan,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

4 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

6 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

6 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

6 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

6 hours ago

Ketua Bawaslu Sintang Mundur, Usai Video Call Tanpa Pakaian bersama Seorang Wanita Beredar

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sintang berinisial MR resmi mengundurkan diri…

7 hours ago