Categories: Ketapang

Amankan Kontinyuitas Pasokan Listrik, PLN Lakukan Perawatan Mesin Pembangkit

KalbarOnline, Ketapang – Guna menjaga kelangsungan pasokan listrik pelanggan, PLN Unit Pelaksana Pengendalian Pembangkitan (UP3) Ketapang melaksanakan pemeliharaan periodik pada pembangkit listrik unit 2 di Pembangkitan Listrik Tenaga Uap (PLTU) Sukabangun.

Manejer PLN UP3 Ketapang, Wilfrid mengatakan, pemeliharaan periodik ini dilakukan pihaknya guna menjaga mutu pelayanan dengan tenaga mekanik yang profesional.

“Dalam melaksanakan kegiatan pemeliharaan ini kami telah menyiapkan tenaga yang berkompeten dan mekanisme kerja yang profesional agar proses pemeliharan dapat tepat waktu dan memberikan hasil yang baik,” ujarnya, Senin (11/11/2019).

Wilfrid menyebut, dengan adanya pemeliharaan mesin pembangkit ini, pihaknya melakukan optimalisasi pembangkit listrik yang ada dan melakukan komunikasi dengan pelanggan captive power agar dapat memanfaatkan mesin pembangkit yang ada untuk keperluan operasional, serta menyampaikan informasi kondisi ini kepada masyarakat, agar masyarakat dapat mengetahui jadwal pengaturan penyalaan bergilir.

“Pemeliharaan pembangkit tersebut dilakukan mulai tanggal 6 November hingga 25 November 2019 selama kurang lebih 20 hari. Pemeliharaan pembangkit periodik secara teknis adalah langkah yang wajib dilakukan pada mesin pembangkit, selain untuk memperpanjang usia mesin sekaligus meningkatkan performa mesin itu sendiri,” jelas Wilfrid.

Ia juga mengatakan, pemeliharaan mesin PLTU Sukabangun unit 2 akan mempengaruhi kecukupan daya yang disalurkan kepada pelanggan sehingga perlu dilakukan pengaturan penyalaaan secara bergilir pada masyarakat.

“Dampak dari kekurangan daya tersebut pelanggan akan mengalami padam dengan durasi kurang lebih 2 jam dengan defisit 4 Mw di waktu beban puncak malam,” tuturnya.

Karena itu, pihaknya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh pelanggan atas ketidaknyamanan ini dan dipastikan untuk terus memantau kegiatan pemeliharaan ini secara intensif.

“Doa dan dukungan dari pelanggan merupakan semangat kami untuk terus berbenah meningkatkan kualitas pelayanan kami,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

2 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

9 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

9 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

9 hours ago