Categories: Sekadau

Desa Rawak Hilir Raih Penghargaan Desa Inovasi Program Nasional 2019

Bupati : Inspirasi bagi desa lain di Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Desa Rawak Hilir salah satu desa di Kabupaten Sekadau berhasil memperoleh penghargaan sebagai desa inovasi pada program nasional inovasi desa tahun 2019.

Dinobatkannya Desa Rawak Hilir sebagai desa inovasi tersebut bukan sesuatu yang mengejutkan, mengingat selama ini desa tersebut sudah menjalin kemitraan dengan masyarakat dan pihak swasta. Melalui Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Kematu Jaya mengharumkan nama baik Desa Rawak Hilir atas penghargaan yang diterimanya sebagai desa inovasi.

Bumdes Kematu Jaya berhasil membangun kemitraan dengan masyarakat dan pihak swasta. Penghargaan desa inovasi Rawak Hilir  diberikan langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji dan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertingal dan Transmigrasi RI, Abdul Halim Iskandar kepada Kepala Desa Rawak Hilir pada rapat koordinasi PID ke-2 Provinsi Kalbar yang dilaksanakan 3-6 November 2019 di Hotel Kini Pontianak.

Desa Rawak Hilir juga mendapatkan kepercayaan sebagai penyalur elpiji tiga kilogram melalui Bumdes Kematu jaya.

Bupati Sekadau, Rupinus menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan atas prestasi yang diraih oleh Desa Rawak Hilir melalui Bumdes Kematu Jaya. Rupinus berharap, desa-desa lain yang ada di Kabupaten Sekadau juga dapat memanfaatkan kegiatan bursa inovasi desa, sehingga dapat mereplikasi program-program inovasi sesuai dengan karakteristik desanya. Ia juga mengingatkan agar perangkat desa tidak bekerja sendiri, namun dapat melibatkan setiap kelompok masyarakat yang ada di desanya.

“Kita berharap dengan hasil inovasi desa rawak hilir akan melahirkan ide-ide baru bagi desa lain di Kabupaten Sekadau,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

11 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

12 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

12 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

13 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago