Categories: Sekadau

Tinjau Pengerjaan Bronjong di Kenabu, Bupati Rupinus Pakai Setelan Nyentrik

KalbarOnline, Sekadau – Usai mengikuti misa kudus peringatan hari arwah di pemakaman Katolik Dusun Pantok, Bupati Sekadau, Rupinus menyempatkan diri meninjau pengerjaan bronjong di Dusun Kenabu, Desa Pantok, Sabtu (2/11/2019).

Namun berbeda dari sebelum-sebelumnya yang pernah dilakukan Bupati Rupinus, kunjungan kerjanya kali itu tampak menggunakan setelan nyentrik. Berbeda seperti biasanya, dengan setelah dinas kerja lengkap dengan lencana jengkol khas kepala daerah.

Di mana saat ini Bupati Rupinus dibonceng dengan sepeda motor, menggunakan setelan celana pendek dengan atasan kaos. Setiba di lokasi, beberapa tokoh masyarakat dan orang tua dari Dusun Kenabu langsung menghampiri Bupati untuk berdialog singkat menyampaikan usulan sekaligus ucapan terima kasih atas kunjungannya itu.

Terlihat ketika Bupati tiba di lokasi, pengerjaan bronjong di Dusun Kenabu itu sedang dikerjakan. Bupati mengatakan, pekerjaan bronjong di Dusun Kenabu ini dinilai perlu dan mendesak, karena jika tidak dilakukan penanangan secara cepat, maka akses jalan dari Pantok menuju Kenabu bisa putus akibat abrasi air sungai.

“Jadi memang perlu penangangan secara cepat dan tepat, supaya akses masyarakat tidak putus, apalagi abrasi ini berada di tengah-tengah kampung,” tukasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

24 mins ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

1 hour ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

1 hour ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

1 hour ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kecamatan Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Rekonstruksi kasus pembunuhan yang menggemparkan publik Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung…

1 hour ago

Lewat PGD 2024, Harisson Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Dayak

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak (PGD) Kalimantan Barat ke-XXXVIII Tahun 2024 di Rumah Radakng…

2 hours ago