Categories: Kubu Raya

GOW Kubu Raya : Tolak Kekerasan Perempuan dan Anak

KalbarOnline, Kubu Raya – Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Kubu Raya, Atzebi Yatu Lensi Sujiwo menegaskan dukungannya terhadap kampanye “three ends”. Kampanye three ends adalah kegiatan sosialisasi kebijakan terkait dengan kesetaraan gender, pemberdayaan perempuan, dan perlindungan anak, Jumat (1/11/2019) kemarin. Khususnya mewujudkan komitmen dalam percepatan penurunan angka kekerasan terhadap perempuan dan anak, penghapusan perdagangan manusia, dan percepatan peningkatan akses ekonomi terhadap perempuan.

“Kami dari GOW memang sangat mendukung dan setuju dengan kampanye ini. Karena di sini kan kita tegas menolak kekerasan terhadap perempuan dan anak, perdagangan manusia, dan kesenjangan akses ekonomi terhadap perempuan,” ujarnya saat mengikuti kegiatan Kampanye Three Ends di Halaman Kantor Bupati Kubu Raya.

Atzebi berharap pesan-pesan dalam kegiatan kampanye three ends dapat sampai ke masyarakat. Karena itu, ia mengimbau kepada seluruh organisasi wanita di Kubu Raya untuk meneruskan pesan-pesan tersebut di organisasi masing-masing.

“Kita ada slogan, senam, dan materi-materi yang selalu disampaikan pada pertemuan-pertemuan. Di mana sebagai perempuan memang harus menyuarakan kampanye three ends agar bisa terlaksana dengan baik di masyarakat kita,” ajaknya.

Selaku ketua Gabungan Organisasi Wanita Kabupaten Kubu Raya, Atzebi menegaskan seluruh organisasi wanita di Kubu Raya harus aktif melakukan kampanye three ends di organisasi dan lingkungan masing-masing.

“Kita berharap angka kekerasan terhadap perempuan dan anak bisa terus berkurang. Begitu juga perdagangan manusia dan kesenjangan akses ekonomi terhadap perempuan,” tutupnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kubu Raya

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

1 hour ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

8 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

8 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

8 hours ago