Categories: Kubu Raya

Lasarus Resmikan Gedung Baru DPD PDI Perjuangan Kalbar

KalbarOnline, Kubu Raya – Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat, Lasarus meresmikan gedung baru DPD PDI Kalbar yang berlokasi di Jalan Alteri Supadio (Ayani II), Kubu Raya, Jumat (25/10/2019). Gedung dua lantai tersebut digunakan untuk keperluan-keperluan kepartaian, serta rapat internal DPD PDIP Kalbar.

Ketua DPD PDIP, Kalbar, Lasarus mengatakan, dengan lokasi strategis gedung DPD PDI ini tentu dapat memudahkan kinerja kepartaian. Dirinya juga berterimakasih kepada Bendahara PDIP Kalbar yang telah memilih lokasi strategis tersebut.

“Teman-teman media juga lebih mudah mencari kita. Rapat akan dilaksanakan seminggu sekali, paling lama dua minggu sekali pasti ada rapat DPD. Di masa kepemimpinan saya ini, semua keputusan itu dibahas dalam rapat terbuka. Saya juga berterimakasih dengan Pak Sujiwo, sebagai Bendahara sungguh luar biasa, yang telah menata tempat ini. Ini semua karya Pak Sujiwo, yang telah bersusah payah mempersiapkan tempat ini,” jelas Lasarus ditemui usai pemotongan tumpeng sebagai tanda peresmian gedung tersebut.

Sementara, Bendahara DPD PDIP Kalbar, Sujiwo yang juga merupakan Wakil Bupati Kubu Raya menegaskan, gedung baru DPD PDIP ke depannya akan menjadi aset partai. Dirinya juga menargetkan enam pintu gedung ruko bertingkat yang akan menjadi aset partai, menurutnya dengan adanya dua pilihan yakni pembangunan dilahan baru atau membeli gedung yang telah ditempati.

“Satu tahun kemudian, saya optimis 9,99 persen gedung ini menjadi aset partai. Kan ada dua opsi, di sini menjadi aset partai atau kita bangun baru. Yang pasti dalam lima tahun ke depan, kita harus mempunyai gedung kesektariatan yang menjadi aset partai,” ungkapnya.

Lebih jauh dirinya menerangkan, untuk pembangunan kesekretariatan akan dilakukan pola gotong-royong yang akan melibatkan seluruh anggota partai PDI Perjuangan.

“Rohnya PDI Perjuangan kan gotong royong, jadi semua anggota partai PDIP akan gotong royong baik yang anggota DPRD akan ikut membangun kesekretariatan,” tandasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

6 hours ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

7 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

7 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

7 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

8 hours ago

Ani Sofian Seruput Kopi Aming bersama Pj Wali Kota Madiun

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak dikenal dengan kekayaan kuliner yang beraneka ragam. Bahkan sebagian orang…

8 hours ago