Categories: Kubu Raya

Lasarus Resmikan Gedung Baru DPD PDI Perjuangan Kalbar

KalbarOnline, Kubu Raya – Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat, Lasarus meresmikan gedung baru DPD PDI Kalbar yang berlokasi di Jalan Alteri Supadio (Ayani II), Kubu Raya, Jumat (25/10/2019). Gedung dua lantai tersebut digunakan untuk keperluan-keperluan kepartaian, serta rapat internal DPD PDIP Kalbar.

Ketua DPD PDIP, Kalbar, Lasarus mengatakan, dengan lokasi strategis gedung DPD PDI ini tentu dapat memudahkan kinerja kepartaian. Dirinya juga berterimakasih kepada Bendahara PDIP Kalbar yang telah memilih lokasi strategis tersebut.

“Teman-teman media juga lebih mudah mencari kita. Rapat akan dilaksanakan seminggu sekali, paling lama dua minggu sekali pasti ada rapat DPD. Di masa kepemimpinan saya ini, semua keputusan itu dibahas dalam rapat terbuka. Saya juga berterimakasih dengan Pak Sujiwo, sebagai Bendahara sungguh luar biasa, yang telah menata tempat ini. Ini semua karya Pak Sujiwo, yang telah bersusah payah mempersiapkan tempat ini,” jelas Lasarus ditemui usai pemotongan tumpeng sebagai tanda peresmian gedung tersebut.

Sementara, Bendahara DPD PDIP Kalbar, Sujiwo yang juga merupakan Wakil Bupati Kubu Raya menegaskan, gedung baru DPD PDIP ke depannya akan menjadi aset partai. Dirinya juga menargetkan enam pintu gedung ruko bertingkat yang akan menjadi aset partai, menurutnya dengan adanya dua pilihan yakni pembangunan dilahan baru atau membeli gedung yang telah ditempati.

“Satu tahun kemudian, saya optimis 9,99 persen gedung ini menjadi aset partai. Kan ada dua opsi, di sini menjadi aset partai atau kita bangun baru. Yang pasti dalam lima tahun ke depan, kita harus mempunyai gedung kesektariatan yang menjadi aset partai,” ungkapnya.

Lebih jauh dirinya menerangkan, untuk pembangunan kesekretariatan akan dilakukan pola gotong-royong yang akan melibatkan seluruh anggota partai PDI Perjuangan.

“Rohnya PDI Perjuangan kan gotong royong, jadi semua anggota partai PDIP akan gotong royong baik yang anggota DPRD akan ikut membangun kesekretariatan,” tandasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

5 hours ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

5 hours ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

8 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

8 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

8 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

9 hours ago