Categories: Ketapang

Pemkab Ketapang Jalin Kerjasama Dengan LIPI : Teliti Lahan Gambut Untuk Pertanian

KalbarOnline, Ketapang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang melakukan penandatanganan MoU kerjasama tentang kajian holtikultura di lahan gambut dengan Pusat Penelitian Geoteknologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) yang dilangsungkan di ruang rapat kantor Bupati Ketapang, Jumat (18/10/2019).

Bupati Ketapang, Martin Rantan mengatakan, jenis tanaman pangan yang saat ini ditanam oleh masyarakat Ketapang antara lain seperti padi, ubi-umbian, jagung, kedelai dan beragam jenis sayur dan buah-buahan.

“Namun karena kurangnya pengetahuan akan cara pengelolaan yang tepat di lahan gambut, membuat masyarakat kurang maksimal dalam pengembangan holtikultura,” katanya.

Martin menyebut, dengan adanya kerjasama itu, diharapkan seluruh masyarakat dan instansi terkait mendapatkan informasi mengenai jenis tanaman holtikultura yang dapat dikembangkan di wilayah lahan gambut dalam bentuk sistem informasi geografi.

“Sehingga dalam sistem informasi geografis tersebut juga dapat menampilkan lokasi lahan gambut yang ada di Kabupaten Ketapang beserta informasi jenis holtikultura apa saja yang dapat ditanam di lahan tersebut,” sebutnya.

Martin juga mengatakan, Kabupaten Ketapang memiliki areal lahan gambut yang cukup luas. Hampir setiap kecamatan memiliki area gambut dan umumnya area gambut tersebut belum termanfaatkan secara maksimal.

“Untuk itulah kajian potensi holtikultura di lahan gambut ini menjadi begitu penting untuk dilakukan,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

8 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

12 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

13 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

13 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

13 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

13 hours ago