Categories: Sekadau

Disperindag Sekadau Prioritaskan Masalah Pemasaran Gula Aren

KalbarOnline, Sekadau – Kepa Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop dan UKM) Kabupaten Sekadau, Hironimus menegaskan bahwa permasalahan mengenai produksi dan pemasaran gula aren di Desa Semabi merupakan prioritas pihaknya.

Hal ini disampaikan Hironimus saat diwawancarai awak media menyikapi persoalan yang dihadapi BUMDes Desa Semabi mengenai pemasaran produk hasil UKM desa tersebut, Selasa (15/10/2019).

Hironimus mengatakan, pihaknya akan melaksanakan pembinaan terhadap pembuat gula maupun produk UKM lainnya dan mengupayakan hal-hal terkait dengan perizinan untuk pemasaran produk lokal.

“Nantinya kami akan membuat suatu tempat khusus untuk menjual berbagai produk hasil UKM yang ada di Kabupaten Sekadau. Namun proses ini memerlukan waktu yang panjang dan cukup rumit,” ujarnya.

Dalam waktu dekat, kata dia, pihaknya juga melakukan kunjungan khusus ke Desa Semabi sebagai bentuk keseriusan Pemkab dalam menyikapi permasalahan tersebut.

Selain itu, ia juga menyampaikan kurangnya tenaga pembuat gula aren di Desa Semabi yang menjadi kendala lainnya dalam proses pengembangan industri lokal tersebut. Kurangnya tenaga pembuat gula aren, dikhawatirkannya menjadi kendala ketika nantinya permintaan gula aren meningkat.

“Pembuatan gula aren ini tidak sembarang orang bisa. Kebanyakan itu orang tua, anak muda jaman sekarang sangat jarang ada yang bisa membuat gula aren ini. Kekhawatiran kita adalah ketika nantinya penerus dari pembuat gula aren ini tidak ada, sedangkan permintaan pasar itu besar,” tukasnya.

Oleh karena itu, dirinya berharap dalam waktu dekat permasalahan pemasaran dan tenaga pembuat gula aren ini dapat segera terselesaikan. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Perayaan Syukuran Panen Padi di Desa Tanjung Karang

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri acara Dange atau Gawai Dayak di…

20 mins ago

Wabup Ketapang Lepas Siswa Peserta Calon Paskibraka Tingkat Provinsi Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati (Wabup) Ketapang, Farhan melepas secara resmi keikutsertaan siswa peserta Calon…

23 mins ago

Pria di Kubu Raya Lakukan Aksi Pencurian di 11 TKP Demi Sabu dan Judi Slot

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang pria berinisial DN (23 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya ditangkap…

25 mins ago

Diduga Lakukan Pelecehan ke ART dan Anak Angkat, Oknum Anggota Polres Kayong Utara Dilaporkan

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang oknum polisi di Kayong Utara diduga telah melakukan pelecehan terhadap…

27 mins ago

Kamaruzaman Penuhi Panggilan Pemeriksaan Kejati Kalbar Sebagai Saksi Kasus Dana Hibah Yayasan Mujahidin

KalbarOnline, Pontianak - Syarif Kamaruzaman memenuhi panggilan penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Barat sebagai saksi…

31 mins ago

Warga Resah, Individu Orang Utan Berkeliaran dan Rusak Kebun Warga Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara - Sejumlah warga mengaku resah dengan keberadaan satu individu orang utan yang…

34 mins ago