Categories: Kayong Utara

Warga Kayong Utara Dihebohkan Dengan Kelahiran Sapi Bermata Satu

KalbarOnline, Kayong Utara – Warga Kayong Utara dihebohkan dengan kelahiran seekor sapi dengan kondisi tidak wajar. Anak sapi milik warga Dusun Sungai Belit, Desa Sejahtera, Kecamatan Sukadana yang baru lahir itu hanya memiliki satu mata dan tanpa hidung, Kamis (10/10/2019).

Misdiyansah (46) pemilik sapi tersebut mengaku terkejut saat melihat kondisi anak sapi miliknya yang terlahir tidak normal. Ia menyebut kalau sebelumnya induk sapi miliknya telah melahirkan tiga ekor anak yang semuanya dalam kondisi normal.

“Setelah sapi itu lahir, warga sekitar datang beramai-ramai ke sini sekitar puluhan orang untuk melihat kondisi anak sapi tersebut,” katanya, Jumat (11/10/2019).

Ia juga mengatakan, anak sapi berjenis kelamin betina miliknya itu setelah lahir tidak dapat berjalan seperti anak sapi pada umumnya. Dagunya panjang, lidahnya panjang, matanya hanya satu berada di tengah.

“hal tersebut membuatnya induknya tidak bisa menyusui dikarenakan kondisi lidahnya yang keluar,” ujarnya.

Anak sapi bermata satu yang membuat warga sekitar terkejut dan berduyun-duyun untuk melihat tersebut tidak berumur panjang dan sudah mati pada Jumat (11/10/2019). Pemilik menguburkannya sapi tersebut tempat di belakang kandang.

“Untuk indukan sapi berjenis sapi lokal dan kondisi sapi saat ini  sudah meninggal pada subuh tadi sekitar pukul 05.00 WIB,” tandasnya.

Kelahiran anak sapi yang memiliki mata satu ini menarik berbagai macam tanggapan dari warga. Ada yang mengaitkan hal ini dengan agama dan tibanya hari kiamat. Seperti sosok dajjal yang digambarkan memiliki satu mata. (Adi LC/MHH)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kayong Utara

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

1 hour ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

8 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

8 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

8 hours ago