Categories: Pontianak

Raih Natamukti Award, Pemkot Pontianak Tingkatkan Daya Saing UMKM

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak kembali meraih penghargaan Natamukti Kategori Kota dari International Council for Small Business (ICSB) Indonesia. Piagam penghargaan diterima oleh Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan di Bogor, Senin (7/10/2019).

Natamukti Award merupakan apresiasi bagi daerah-daerah yang dinilai berhasil memajukan UMKM-nya. Natamukti diberikan kepada kabupaten/kota yang berhasil dalam mempromosikan UMKM lokal, mendorong peningkatan kualitas produk UMKM lokal, serta membangun ekosistem UMKM di daerah masing-masing.

“Kita berharap penghargaan yang diterima ini bisa menjadi penyemangat semua pihak untuk terus meningkatkan kualitas dan daya saing UMKM yang ada di Pontianak khususnya,” ujar Bahasan.

Ia menambahkan, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak terus berupaya mendorong dan meningkatkan UMKM yang ada di Kota Pontianak. Salah satunya dengan membangun Gedung UMKM Center. Gedung tersebut diharapkan menjadi fasilitas dan wadah bagi para pelaku UMKM mengembangkan produk-produknya. Produk-produk UMKM juga ditampilkan di gedung itu.

“Tujuannya sebagai sarana pemasaran, edukasi dan inkubator bisnis pelaku UMKM, serta sebagai pusat informasi produk unggulan dan destinasi wisata di Kota Pontianak,” ungkapnya.

Diakuinya, ada beberapa permasalahan yang kerap dihadapi pelaku UMKM, diantaranya minimnya regenerasi pelaku usaha, lemahnya permodalan, kurangnya inovasi produk dan terbatasnya jaringan pemasaran.

“Untuk itulah keberadaan Gedung UMKM Center ini diharapkan menjadi solusi terhadap permasalahan yang dihadapi pelaku UMKM,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

7 hours ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

7 hours ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

9 hours ago

Gawai Dayak di Pontianak Tahun Ini Akan Ada Karnaval Air

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII Tahun 2024 Kalimantan Barat akan digelar pada 20…

10 hours ago

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

17 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

17 hours ago