Categories: Sanggau

Peringati HUT ke-74 TNI, Kodam XII/Tanjungpura Gelar Karya Bhakti di Enam Kodim Jajaran

KalbarOnline, Sanggau – Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad membuka kegiatan Karya Bhakti yang digelar oleh Kodam XII/Tanjungpura dalam rangka HUT ke-74 TNI yang dilaksanakan terpusat di Desa Semanget, Kecamatan Entikong bersamaan dengan acara pembukaan kegiatan Bakti Sosial, Minggu (29/9/19).

Pelaksanaan Karya Bhakti Kodam XII/Tpr yang dibuka secara resmi oleh Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad itu ditandai dengan penyerahan bantuan kepada masyarakat berupa program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Dompu 2019 kerjasama antara Kodam XII/Tpr dengan Pemerintah Kabupaten Sanggau.

Dalam penyerahannya dilakukan oleh Pangdam XII/Tpr didampingi Bupati Sanggau, Paolus Hadi. Dalam kesempatan ini Pangdam XII/Tpr juga didaulat melakukan pemasangan papan pertama dinding rumah yang mendapat bantuan.

Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad mengatakan, pada kegiatan Karya Bhakti dalam rangka HUT ke-74 TNI selain melaksanakan bedah rumah di Desa Semanget, Kodam XII/Tpr juga menyelenggarakan berbagai kegiatan di enam Kodim di wilayah Korem 121/Abw dan Kodim 1207/BS, dengan sasaran yaitu, pembuatan rabat beton, pembuatan Posyandu, pembuatan tempat sampah dan pengecatan tempat ibadah.

Sementara Bupati Sanggau, Paolus Hadi menyampaikan apresiasi kepada Kodam XII/Tpr yang memilih Entikong sebagai lokasi bhakti sosial dan karya bhakti.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Sanggau, saya menyampaikan terima kasih kepada Bapak Pangdam yang telah memilih Entikong sebagai lokasi bhakti sosial maupun karya bhaktinya. Hari ini bersama Kodam XII/Tpr kita ada perbaikan satu unit rumah tidak layak huni. Kegiatan ini didorong untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tutup Bupati Paolus Hadi. (Adi LC/Pendam)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mengenal Silotuang, Alat Musik Tradisional yang Dikenalkan Merah Jingga di Pekan Gawai Dayak Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Band asal Pontianak, Merah Jingga sukses meriahkan panggung Pekan Gawai Dayak ke…

2 hours ago

Kerusakan Jalan Provinsi Semakin Parah, FP3KKU Minta Pemprov Kalbar Segera Lakukan Perbaikan

KalbarOnline, Kayong Utara - Sudah bertahun-tahun ruas jalan provinsi Sukadana - Teluk Batang di Kabupaten…

2 hours ago

Ramai Soal UKT Naik, Ini Biaya Kuliah Untan Pontianak

KalbarOnline.com – Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)…

12 hours ago

Cegah Kecelakaan, U-Turn Pondok Indah Lestari Ayani 2 Ditutup

KalbarOnline, Kubu Raya - Satlantas Polres Kubu Raya bersama P2JN (Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional)…

12 hours ago

170 Warga Binaan Pemasyarakatan Dapat Remisi Khusus dari Kemenkumham Kalbar

KalbarOnline, Singkawang - Sebanyak 170 warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang beragama Budha mendapatkan remisi khusus…

12 hours ago

Menyatu dengan Alam di Taman Nasional Gunung Palung: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalbar - Indonesia terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, dan salah satu permata tersembunyi…

15 hours ago