Categories: Sekadau

Pemkab Minta DPRD Sekadau Dukung Penyertaan Modal Bank Kalbar dan PT Jamkrida

KalbarOnline, Sekadau – DPRD Sekadau menggelar sidang paripurna dalam rangka mendengarkan jawaban eksekutif terhadap pemandangan umum (PU) fraksi-fraksi terhadap nota pengantar Rancangan Peraturan Daerah tentang perubahan APBD tahun 2019.

Rapat yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Sekadau, Hendi itu dilangsungkan di ruang sidang DPRD Sekadau, Kamis (12/9/2019).

Wakil Bupati Sekadau, Aloysius mengucapkan terima kasih, atas PU fraksi terhadap nota pengantar APBD-Perubahan Pemkab Sekadau tahun anggaran 2019.

“Kita mengucapkan terima kasih atas saran dan kritik serta pendapat dari semua fraksi DPRD Sekadau, atas semua masukan yang disampaikan melalui PU. Masukan tersebut akan digunakan untuk menentukan kebijakan Pemerintah ke depan,” kata Aloy.

Terkait tanggapan mengenai alokasi belanja, lanjut Aloy, pemerintah sependapat bahwa kebijakan belanja yang tertuang rancangan APBD Perubahan merupakan angaran belanja yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.

“Terutama terkait pada penangganan infrastruktur dasar. Serta perluasan perbaikan layanan pendidikan dan kesehatan serta peningkatan perekonomian, sesuai dengan target pencapaian pembangunan yang dituangkan dalam RPJMD tahun 2016-2021,” ujarnya.

“Terkait Alokasi pembiayaan, untuk alokasi pengeluaran pembiayaan yaitu penyertaan modal kepada Bank Kalbar dan kepada PT Jamkrida,” timpalnya.

Terkait kritik dan masukan fraksi terhadap kinerja SKPD, pemerintah menilai masukan dan saran serta kritik sangat diperlukan. Tujuannya, agar rancangan Peraturan Daerah (Perda) tentang APBD Perubahan tahun 2019 merupakan perencanaan angaran yang rasional efektif dan efesien, agar tercapai target pembangunan daerah sebagaimana yang telah dicanangkan.

“Selanjutnya Raperda tentang APBD perubahan akan di bahas bersama, eksekutif dan legislatif,” tukasnya.

Hadir pada paripurna tersebut Ketua DPRD Sekadau, Albertus Pinus, unsur Forkopimda, para anggota DPRD, sejumlah Kepala OPD dan tamu undangan lainnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sutarmidji dan Ria Norsan Sepakat Kembali Berpasangan di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan sepakat…

6 hours ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Ngopi Pagi di Aming Kenakan Kaos “Bersama Lanjutkan”

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan tertangkap…

7 hours ago

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

11 hours ago

Taman Akcaya Pontianak: Destinasi Wisata Seru di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Taman Akcaya Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Pontianak Kota…

14 hours ago

Menikmati Keindahan Taman Alun-Alun Kapuas di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Taman Alun-Alun Kapuas adalah salah satu destinasi wisata populer di Kota Pontianak,…

14 hours ago

Menyusuri Sejarah di Tugu Digulis Pontianak, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Pontianak sebagai ibu kota Kalimantan Barat memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.…

14 hours ago