Categories: Ketapang

Daftar di PDIP, Yudo Sudarto Siap Maju Di Pilkada Ketapang 2020

KalbarOnline, Ketapang – Yudo Sudarto merupakan satu di antara figur yang akan ikut berkompetisi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Ketapang tahun 2020 mendatang. Keseriusannya untuk maju bertarung ditunjukkan dengan mengambil formulir pendaftaran bakal calon kepala daerah, di kantor DPC PDIP Ketapang, Rabu (11/9/2019).

Mantan Kepala Dinas dan tokoh pers Kabupaten Ketapang ini, datang dengan ditemani oleh para awak media dan diterima langsung oleh Sekretaris PDIP Ketapang, H. Suprapto.

Saat dikonfirmasi, Yudo mengatakan, keinginannya untuk maju dalam perhelatan pesta demokrasi 2020 mendatang dalam rangka ingin mengabdikan diri untuk mewujudkan kemajuan Ketapang lebih baik dan pembangunan yang nyata dirasakan masyarakat.

“Hari ini saya datang ke Kantor di PDIP Ketapang untuk mengambil formulir. Saya siap maju di Pilkada Ketapang 2020 karena ingin bermanfaat bagi Ketapang,” katanya ditemui usai pengambilan berkas.

Yudo menyebut kalau saat ini peran birokrasi dalam pengelolaan pemerintahan masih sangat dibutuhkan untuk menjalankan roda pemerintahan yang baik. Menurutnya peran partai politik dan birokrat dapat saling melengkapi.

“Kita mempunyai dasar birokrasi. Sekarang kaderisasi birokrasi agak masif, karenanya saya berani mencalonkan diri. Pada intinya kerjasama antara birokrasi dan kader politik masih diperlukan,” ungkapnya.

Pria yang juga aktif meneliti kebudayaan ini juga mengaku kalau sejauh ini pihaknya telah membangun sejumlah komunikasi dengan tokoh masyarakat dan Politik di Ketapang dalam rangka menggalang dukungan. Tak lupa ia juga meminta doa serta dukungan seluruh masyarakat Ketapang.

“Saya ingin mendedikasikan diri. Semoga Allah meridhoi langkah saya,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024 

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

7 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

7 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

8 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

8 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

9 hours ago

Menelusuri Keindahan Budaya dan Adat di Rumah Betang Saham, Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alam dan keberagaman budaya,…

9 hours ago