Categories: Sekadau

Peringati Tahun Baru Islam 1441 Hijriah, PHBI Belitang Gelar Berbagai Kegiatan Islami

KalbarOnline, Sekadau – Dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1 muharram 1441 Hijriah, PHBI (Panitia Hari Besar Islam) Kecamatan Belitang menggelar berbagai kegiatan islami di antaranya pawai taaruf dan pengajian akbar, Minggu (8/9/2019).

Kegiatan yang dilangsungkan di di Masjid SP 5 Menua Prama, Kecamatan Belitang ini dihadiri oleh perwakilan PHBI Kabupaten Sekadau, Ketua PHBI Belitang, Rosid Anwar Jamil, forkopimka Belitang, tokoh agama, pengurus Masjid, ibu-ibu BKMT dan sejumlah ormas Islam.

Beberapa rangkaian kegiatan diadakan oleh panitia dimulai dari pawai taaruf yang diikuti oleh 9 Kafilah se-Kecamatan Belitang. Dilanjutkan dengan pengajian akbar yang diikuti oleh seluruh tamu undangan dari berbagai daerah di Kecamatan Belitang dan diisi dengan ceramah oleh Syekh Anas Said Azzu’bi, ulama dari Pontianak.

Adapun tema yang diambil dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1441 Hijriah ini yakni ‘Dalam Hikmah Hijriyah, Kita Bina Ukhuwah Islamiyah, Bashoriyah dan Wathoniyah Dalam Bingkai NKRI’.

Ketua PHBI Belitang dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam rangka memperingati 1 Muharram 1441 Hijriah ini diharapkan dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa juga untuk menjalin kerukunan umat beragama di seluruh tanah air Indonesia.

“Kita semua harus mendukung negara yang berpancasila dan saling menghormati antar warga negara sehingga terwujud kehidupan yang harmonis,” harapnya.

Di kesempatan itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir dan kepada arapat keamanan Polsek, Koramil dan Banser yang telah mengamankan kegiatan.

Sementara Kanit Binmas yang mewakili Kapolsek juga berharap dengan diadakan acara peringatan tahun baru Islam 1441 Hijriah ini dapat menjaga kerukunan umat beragama serta tetap terjalin silaturahmi antar elemen masyarakat.

Untuk menutup rangkaian kegiatan yakni penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba pawai taaruf dan Kafilah Sunan Kalijaga SP V sebagai juara pertama. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

4 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

10 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

11 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

11 hours ago