Categories: Ketapang

Turnamen Voli Kapolres Cup 2019 Resmi Dibuka, Ini Harapan Kapolres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Kapolres Ketapang, AKBP Yury Nurhidayat, SIK., MH secara resmi membuka turnamen voli bertajuk ‘Kapolres Cup 2019’ di lapangan voli bhayangkara Jalan Urip Sumoharjo Ketapang, Sabtu (6/9/2019) kemarin.

Turut hadir dalam pembukaan turnamen tersebut, Bupati Ketapang, Martin Rantan, SH., M.Sos, Wakil Bupati Ketapang, Drs. Suprapto, Sekda Ketapang, H. Farhan, SE., M.Si, unsur forkopimda Ketapang, OPD dan para tamu undangan lainnya.

Ajang kejuaraan voli yang memperebutkan piala Kapolres Ketapang 2019 ini diikuti oleh 24 tim putra dan 15 tim putri yang berasal dari klub-klub voli di Kabupaten Ketapang.

Dalam sambutannya, Kapolres Ketapang memyampaikan kepada seluruh pemain untuk tetap menjunjung sportifitas dan fair play selama pertandingan.

“ Saya berharap, baik kepada seluruh peserta kejuaraan bola voli dan para wasit yang memimpin pertandingan untuk tetap menjaga sportifitas dan fair play,” pesan Kapolres.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolres berharap bahwa turnamen voli Kapolres Cup 2019 ini dapat menjadi sarana konsolidasi organisasi dan manajemen dan pembinaan prestasi dalam menjaring bibit muda atlet voli di Kabupaten Ketapang serta dapat meningkatkan daya saing prestasi voli, mengingat peserta turnamen merupakan pemain-pemain bola voli baik yang ada di Kabupaten Ketapang dan juga pemain-pemain yang berasal dari daerah-daerah lainnya.

“Dengan turnamen yang kita selenggarakan ini kita yakin, para pemain bisa termotivasi untuk terus meningkatkan kemampuannya di bidang olahraga voli, dalam kesempatan ini saya juga menyampaikan dan mengapresiasi kepada seluruh panitia yang sukses menyelenggarakan seluruh rangkaian pembukaan kegiatan,” tutupnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

22 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago