Categories: Ketapang

Disdik Liburkan Sekolah Terkena Dampak Kabut Asap

KalbarOnline, Ketapang – Dinas Pendidikan Kabupaten Ketapang mengimbau kepada seluruh sekolah mulai dari TK, SD, SMP Negeri maupun swasta yang terkena dampak kabut asap cukup parah untuk mulai meliburkan kegiatan belajar mengajar sampai kondisi cuaca membaik.

Imbauan disampaikan melalui surat edaran Disdik setelah menerima surat informasi dari Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup Kabupaten Ketapang terkait kondisi udara yang mulai tidak sehat akibat kabut asap.

Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ketapang, Jahilin membenarkan kalau pihaknya telah mengeluarkan surat edaran terkait libur sekolah akibat kabut asap di sejumlah wilayah terkena dampak cukup parah dari kabut asap.

“Surat edaran mulai hari ini, isi suratnya kita memberikan kebijakan meliburkan aktivitas belajar di satuan pendidikan mulai dari jenjang TK, SD, SMP baik negeri maupun swasta,” ungkapnya, Jumat (6/9/2019).

Ia melanjutkan, surat edaran ini diakuinya berlaku hanya untuk sekolah-sekolah yang mengalami kondisi kabut asap yang cukup parah dan berlaku hingga kondisi udara kembali normal.

“Untuk satuan pendidikan yang kabut asapnya tidak terlalu parah maka aktivitas belajar mengajar seperti biasa, hanya saja untuk kegiatan olahraga atau aktivitas di luar ruangan agar dapat dikurangi,” imbaunya.

Ia menambahkan, surat edaran ini dibuat pihaknya setelah mendapat tembusan dari Dinas Perkim-LH terkait informasi Indeks Standar Pencemaran Udara di Kabupaten Ketapang (ISPU). (Teo)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

2 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

2 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

12 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

17 hours ago