Categories: Pontianak

Jelang Operasi Patuh Lalu Lintas, Polresta Pontianak Gelar Razia Ranmor

KalbarOnline, Pontianak – Satlantas Polresta Pontianak menggelar razia kendaraan bermotor di Jalan Johan Idrus, Pontianak, Minggu (25/8/2019). Dalam razia tersebut, puluhan pengendara kendaraan bermotor berhasil terjaring. Adapun para pengendara yang dirazia tersebut, melanggar peraturan lalu lintas sehingga diberikan sanksi berupa surat tilang sesuai dengan jumlah pelanggaran yang ditemukan petugas Satlantas Polresta Pontianak.

Saat ditemui di lokasi razia, Wakasatlantas Polresta Pontianak, Iptu Eka Suwarna mengatakan, razia yang dilakukan merupakan awal dari operasi patuh lalu lintas yang akan digelar oleh pihaknya dalam waktu dekat ini.

“Pertama-tama kita memberitahukan kepada masyarakat. Kedua cipta kondisi, karena diketahui potensi lakalantas akhir-akhir ini meningkat,” ujarnya.

Menurut dia, meningkatnya angka kecelakaan lalu-lintas disebabkan pengguna kendaraan di jalan banyak tidak mentaati ketertiban maupun aturan kelengkapan kendaraan serta surat menyurat kendaraan.

“Untuk hari ini kita tugaskan dua tim. Yang pertama tim trisasioner yakni tim untuk memeriksa seluruh kendaraan. Terus yang kedua tim hunting, menyasar ke daerah-daerah rawan Laka, rawan macet, rawan pelanggaran, karena di situlah potensi-potensi lakalantas terjadi perlu kehadiran kita, maka kita lakukan sistem tim hunting,” jelas dia.

Terpantau keadaan razia roda dua tersebut, para pengendara kendaraaan bermotor sibuk mempersiapkan surat-menyurat kendaraannya sebelum diperiksa oleh petugas Kepolisian Polresta Pontianak. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Launching Pilgub Kalbar 2024, Ketua KPU RI Ajak Masyarakat Berpartisipasi

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat melakukan launching Tahapan Pemilihan Gubernur…

9 hours ago

Bupati Fransiskus Nostalgia di Reuni SMA Karya Budi Putussibau ke 40 Tahun

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka reuni akbar sekaligus syukuran SMA Karya…

9 hours ago

Wakil Bupati Kapuas Hulu Minta Panitia Bimbingan Manasik Haji Berikan yang Terbaik

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menyampaikan, bahwa penyelenggaraan ibadah haji merupakan…

9 hours ago

Ditinggal Pemilik, Dua Rumah Dinas Kesehatan Kapuas Hulu Ludes Terbakar

KalbarOnline, Putussibau - Dua unit rumah milik Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu di Jalan Diponegoro…

11 hours ago

Sekda Ketapang Pimpin Rapat Persiapan Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang - Persiapan dan pelaksanaan peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati akan dilaksanakan pada tanggal…

13 hours ago

Menteri AHY Dampingi Presiden Joko Widodo Serahkan 10.323 Sertipikat Tanah untuk Masyarakat Banyuwangi

KalbarOnline.com, Banyuwangi - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo didampingi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

13 hours ago