Categories: Pontianak

Edi : Gelorakan Semangat Patriotisme

32 anggota Paskibraka Dikukuhkan Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengukuhkan Tim Paskibraka Kota Pontianak di aula kediaman dinasnya, Kamis (15/8/2019) malam. Anggota Paskibraka yang dikukuhkan berjumlah 32 orang, terdiri dari 16 putra dan 16 putri. Tim Paskibraka ini akan menjalankan tugasnya pada upacara pengibaran dan penurunan bendera merah putih di Lapangan Keboen Sajoek, Sabtu (17/8/2019).

Edi mengatakan, sebagai generasi penerus yang terpilih dalam Tim Paskibraka Kota Pontianak ini hendaknya mencerminkan jiwa ksatria. Ia berharap, seluruh warga dan generasi muda bisa menjadi tauladan untuk terus menggelorakan semangat patriotisme dan perjuangan.

“Adik-adik sebagai pemuda-pemudi yang tangguh, setelah dikukuhkan, tetap menjaga kedisiplinan, hidup teratur dan menghormati jasa-jasa para pahlawan,” ujarnya.

Pada malam pengukuhan ini, Edi juga menyampaikan beberapa pesan dan motivasi kepada para anggota paskibraka, yang mana pada tanggal 17 Agustus mendatang, mereka akan menjalankan tugasnya.

“Saya berharap peringatan  detik-detik Proklamasi bisa berjalan sukses dan lancar. Apapun yang kita lakukan harus ada persiapan yang matang,” sebutnya.

Dirinya juga berharap  agar anggota Paskibraka terpilih ini bisa menjadi panutan bagi generasi penerus lainnya.

“Sebagai generasi penerus yang tangguh, cerdas, memiliki akhlak mulia serta bertanggung jawab,” terang dia.

Edi berpendapat, momentum peringatan HUT ke-74 RI ini pula tidak hanya menjadi sebuah kegiatan seremonial rutin, melainkan bagaimana sebagai bangsa Indonesia bisa ikut andil menjadikan Indonesia yang unggul sesuai dengan tema HUT RI ke-74 ‘SDM Unggul, Indonesia Maju’.

Untuk mencapai Indonesia yang  unggul, sejalan dengan keinginan Presiden RI bahwa 2045 Indonesia diharapkan masuk dalam lima besar kekuatan dunia.

“Ini merupakan tantangan generasi penerus untuk bersama-sama kita berkomitmen menjaga keutuhan bangsa dan NKRI,” pesan dia.

Diakuinya, saat ini sebagai tantangan terbesar adalah melawan diri sendiri.

“Hal lainnya adalah bagaimana para generasi penerus mampu menangkal radikalisme, terorisme dan perang terhadap narkoba,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

14 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

14 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

16 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

16 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

19 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

19 hours ago