Categories: Ketapang

Kemarau Panjang, Lahan di Ketapang Kembali Terbakar

KalbarOnline, Ketapang – Memasuki musim kemarau beberapa pekan terakhir ini mengakibatkan sejumlah wilayah di Kabupaten Ketapang mengalami kekeringan. Tak hanya itu, kebakaran lahan dan hutan pun kembali terjadi. Seperti yang terjadi di RT 11 dan RT 13 Dusun 4 Kanalisasi, Desa Sungai Pelang, Kecamatan Matan Hilir Selatan, Kamis (1/8/2019) kemarin.

Dari pantauan di lapangan, tak sampai satu jam, api menghanguskan hampir 3 hektar lahan. Tak hanya membakar lahan kosong yang digunakan untuk mengembala hewan ternak, api juga merambat ke kebun kelapa sawit milik warga.

Kepala Dusun 4 Kanalisasi, Kusnadi yang terjun ke lokasi untuk memadamkan api mengatakan, asap pertama kali terlihat sekitar pukul 10.30 wib dari lahan kosong milik warga yang belum diketahui secara pasti, apakah sengaja dibakar atau tidak.

“Kebakaran terjadi di perbatasan RT 11 dengan RT 13. Ini lahan kosong. Lahan ini digunakan untuk mengembala kerbau. Di sebalahnya terdapat kebun sawit, tapi sudah terkena juga,” katanya saat dikonfirmasi, Kamis (1/8/2019).

Ia juga menuturkan, saat mengetahui ada api dirinya langsung melaporkan kepada pihak terkait untuk memadamkan api agar tidak meluas ke pemukiman warga yang hanya berjarak sekitar 200 meter dari lokasi kebakaran.

“Kemudian beberapa anggota dari Koramil dan Polsek datang untuk memadamkan api dengan peralatan seadanya karena alat pemadam kebakaran masih belum disiagakan,” ujarnya.

Ia menambahkan, sambil menunggu bantuan datang, baik dari Manggala Agni, pemada kebakaran maupun helikopter yang membawa bom air. Ia bersama dengan petugas menggunakan dahan kayu untuk menghalau api.

“Kita khawatir api merembet ke arah rumah warga, karena anginnya bertiup ke rumah warga. Makanya kita berharap petugas tetap standby dengan jumlah yang banyak agar bisa cepat datang ke lokasi-lokasi yang terbakar,” ungkapnya.

Tak lama berselang petugas dari Manggala Agni datang ke lokasi membawa peralatan pemadam kebakaran. Petugas langsung menghalau api agar tidak mendekati permukiman warga.

“Kami masih belum tahu siapa yang membakar. Tapi kalau tidak dibakar tidak mungkin ada api, apalagi di seberang api sana tadi ada terdengar suara orang,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

3 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

3 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

3 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

6 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

6 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

6 hours ago