Categories: Sekadau

Karendal Ops Bina Karuna Kapuas Polres Sekadau Minta Personel Posko Karhutla Nanga Taman Maksimalkan Tugas

KalbarOnline, Sekadau – Usai mengunjungi Polsek Nanga Taman, Kabag Ops Polres Sekadau, Kompol Habib Turhiba didampingi Kasat Binmas Polres Sekadau, IPTU Masdar melakukan peninjauan Posko Karhutla di Kecamatan Nanga Taman, Jumat (2/8/2019).

Turut hadir Kapolsek Nanga Taman, IPDA Didik Darman Putra, Padal Posko Karhutla, IPDA Lijana Tajudin, Babinsa Nanga Taman, Serda Hiras Tampubolon dan anggota Posko Karhutla Nanga Taman.

Dalam arahannya, Kompol Habib Turhiba yang juga merupakan Karendal Ops Bina Karuna Kapuas Polres Sekadau ini menyampaikan, keberadaan Posko Karhutla ditujukan untuk memaksimalkan pelaksanaan Operasi Bina Karuna Kapuas 2019 di Polres Sekadau.

Lebih lanjut Kompol Habib menerangkan, dengan disiagakannya Posko Karhutla, jika titik api terpantau di satelit maka anggota dapat segera mungkin menuju lokasi untuk memadamkan api.

Ia menjelaskan, Operasi Bina Karuna Kapuas 2019 ini merupakan tahap awal, mengedepankan pencegahan dan sosialisasi kepada masyarakat sebagai pencegahan karhutla.

“Dalam Operasi Bina Karuna tahap 1, satgas yang dilibatkan adalah Preemtif, preventif dan deteksi,” tukasnya.

Ia juga menginformasikan, setelah Operasi Bina Karuna Tahap I berakhir, berikutnya adalah operasi Bina Karuna Tahap II tentang penindakan.

“Namun pelaksanaannya nanti menunggu dari perintah pusat,” ucapnya.

Sementara Kasat Binmas, IPTU Masdar selaku Kasatgas Preemtif mengingatkan dalam rangka operasi ini agar seluruh anggota posko menjaga keselamatan diri terutama dalam bertindak di lapangan.

“Pada saat pengecekan kebakaran agar menggunakan sarana prasarana yang ada,” pesan IPTU Masdar.

IPTU Masdar juga meminta kepada Kapolsek Nanga Taman agar mengecek kembali sarana dan prasarana pemadam karhutla, sehingga pada saat digunakan untuk pemadaman api dapat berfungsi dengan baik.

“Agar memperdayakan peran Bhabinkamtibmas di setiap desa untuk memberikan imbauan serta sosialisasi pencegahan kepada masyarakat dan menempelkan maklumat Kapolda Kalbar tentang larangan, kewajiban dan sanksi pembakaran lahan,” pesannya lagi. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

13 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

15 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

15 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

15 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

15 hours ago