Categories: Kubu Raya

Hendak Mencari Udang di Makam Pahlawan, Nurdin Meninggal Dunia Dilindas Truk Kontainer

KalbarOnline, Kubu Raya – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Adi Sucipto, Kubu Raya tepat di depan Mako Brimob Polda Kalbar, Selasa (30/7/2019) sore. Akibat kecelakaan tersebut, seorang pengendara motor, Nurdin Bin Achmad (63), warga Gang Teladan, Kubu Raya itu meninggal di tempat setelah dilindas truk kontainer.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan bermula saat korban dari arah Kota Pontianak hendak pergi mencari anak udang untuk umpan memancing ikan di Makam Pahlawan, Kubu Raya yang merupakan aktivitasnya sehari-hari. Dari arah yang sama juga melintas sebuah truk kontainer, menuju arah yang sama.

Sesampainya di TKP (tempat kejadian perkara), dari arah yang sama melintas seorang pengendara sepeda engkol, Lim Hiong Tjok yang berjalan perlahan di tengah jalan. Sehingga pengemudi truk kontainer mengambil inisiatif untuk menyalip sepeda engkol tersebut dari sebelah kiri. Saat bersamaan dari arah belakang, korban melintas dan hendak mendahului truk kontainer tersebut.

Namun nahas, karena jarak yang terlalu dekat, korban dan pengendara sepeda engkol tersebut bersenggolan dan kecelakaan pun tak terhindarkan. Pengendara sepeda engkol tersebut jatuh ke kanan jalan, sedangkan korban Nurdin jatuh ke kiri jalan dan masuk ke bawah kolong truk kontainer hingga akhirnya terlindas.

Saksi mata, Dedi yang merupakan pekerja bengkel di depan lokasi kecelakaan mengatakan, saat kejadian dirinya tengah memperbaiki motor pelanggan.

Tiba-tiba terdengar suara tabrakan. Saat menoleh ke arah jalan, ia melihat korban tersangkut di sela-sela ban belakang sebelah kanan truk kontainer tersebut. Dedi sempat melihat kondisi badan korban yang hancur serta darah berceceran di sekitar lokasi kejadian.

“Saya tidak berani lihat. Pokoknya badannya separuh (pinggang sampai kepala) masuk ke dalam sela-sela ban kontainer. Sedangkan separuhnya lagi (pinggang hingga telapak kaki) berada di luar ban,” ujarnya.

Dedi menerangkan, kondisi jalan saat itu sedang dalam keadaan sepi dan truk kontainer tersebut berjalan dengan pelan. Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa pihak kepolisian sempat kesulitan dalam melakukan evakuasi tubuh korban, lantaran terjepit di antara ban kontrainer sehingga sulit dievakuasi.

“Pas kejadian itu langsung heboh dan macet total di sini. Tapi akhirnya berhasil dievakuasi sekitar pukul 17.20 sore, polisi langsung mengamankan korban dan menertibkan kendaraan yang melintas. Sekitar pukul 18.10 jalanan baru normal kembali,” tandasnya.

Kasatlantas Polresta Pontianak, Kompol Syarifah Salbiah turut membenarkan peristiwa nahas tersebut. Ia menuturkan pengemudi truk kontainer sudah diamankan pihaknya. Dirinya juga membenarkan bahwa peristiwa laka lantas tersebut tak hanya melibatkan sepeda motor dan truk kontainer, pengendara sepeda engkol turut terlibat dalam peristiwa itu.

“Kecelakaan lalu lintas itu juga melibatkan pengendara sepeda engkol. Untuk korban pengendara sepeda motor Nurdin Bin Achmad meninggal dunia di lokasi kejadian. Sementara pengendara sepeda engkol yakni Lim Hiong Tjok mengalami cidera ringan,” jelasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

9 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

9 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

10 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

11 hours ago