Categories: Pontianak

Pemkot Pontianak Berencana Bangun Mal Pelayanan Publik

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota Pontianak berencana membangun Mal Pelayanan Publik. Nantinya di Mal Pelayanan Publik itu mencakup semua pelayanan secara terpadu dalam sebuah gedung. Hal ini disampaikan Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono usai membuka Training Pelayanan Publik dan Kode Etik Aparatur Sipil Negara (ASN) bagi Organisasi Masyarakat Sipil dan Komunitas di Hotel Santika Pontianak, Jumat (26/7/2019).

Untuk itu, pihaknya kini tengah mengupayakan lahan yang luas untuk membangun gedung tersebut.

“Sebab untuk mendirikan sebuah Mal Pelayanan Publik dibutuhkan areal yang luas supaya bisa menampung seluruh pelayanan publik yang dibutuhkan masyarakat,” ujarnya.

Orang nomor wahid di Pontianak ini tak ingin bangunan atau gedung Mal Pelayanan Publik itu dibangun dengan luas areal yang tak memadai. Sebab menurutnya, sebagai tempat yang memberikan berbagai jenis pelayanan publik, gedung Mal Pelayanan Publik sudah semestinya memiliki ruang yang luas sehingga pelayanan yang diberikan bisa maksimal.

“Jangan sampai setelah kita bangun, ternyata sempit dan tidak maksimal, dikuatirkan mubazir,” ungkapnya.

Diakuinya, keterbatasan Sumber Daya Manusia menjadi salah satu kendala dalam memberikan pelayanan yang maksimal. Pasalnya, sejak diberlakukannya moratorium PNS, rasio ASN saat ini 0,81 persen dari jumlah penduduk.

Padahal, lanjut dia, jumlah penduduk terus bertambah, sementara jumlah ASN kian berkurang lantaran memasuki pensiun. Apabila di beberapa tempat pelayanan publik jumlah ASN tidak memadai, hal ini akan mempengaruhi kinerja.

“Harapan kita dengan adanya sistem aplikasi maupun teknologi informasi ini bisa membantu dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

12 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

13 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

13 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

13 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago