Categories: Kapuas HuluSekadau

PS Sekadau Lumat PS Kapuas Hulu 1-0 di Ajang Anzonk’s Royal Cup 2019

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kesebelasan PS Sekadau sukses melumat kesebelasan PS Kapuas Hulu dalam laga exhibition pembukaan turnamen Anzonk’s Royal Cup 2019 yang berlangsung di lapangan Hulu Bala Jongkong, Desa Jongkong Kanan, Kapuas Hulu, Jumat (5/7/2019).

Manajer PS Sekadau, H. Suhardi, S.Sos., MM menuturkan bahwa pada awal pertandingan kedua kesebelasan saling mempertontonkan permainan yang menurutnya sangat luar biasa. Saling jual beli serangan.

“Tapi beruntung, pada menit ke-25, kita (PS Sekadau) berhasil memecah kebuntuan lewat gol sundulan dari sepak pojok oleh pemain kita nomor punggu 22, Musa sehingga mengubah kedudukan menjadi 1-0,” ujarnya.

Hingga peluit akhir babak dibunyikan, kedudukan tetap bertahan 1-0 untuk keunggulan kesebelasan asuhan pelatih Syaiful Bahri beserta asistennya yakni Adink ini.

“Animo penonton luar biasa hingga merinding melihat begitu banyak penonton. Kami ucapkan terima kasih kepada panitia Anzonk’s Royal Cup 2019. Pengalaman ini tak mungkin terlupakan buat kami tim PS Sekadau,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

4 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

5 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

5 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

5 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

16 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

22 hours ago