Categories: NasionalPontianak

Menteri Agama Dijadwalkan Tutup Rangkaian STQ Nasional XXV di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Menteri Agama RI, Lukman Hakim Saifuddin dijadwalkan hadir kembali di Kota Pontianak untuk menutup seluruh rangkaian Seleksi Tilawatil Quran (STQ) XXV Nasional, Jumat (5/7/2019) malam.

Menag dijadwalkan hadir bersama sang istri, Hj. Trisna Willy Lukman Hakim Saifuddin.

Panitia pelaksana STQ Nasional sendiri telah menyiapkan sejumlah rangkaian acara penutupan yang akan diawali dengan hiburan pengantar.

Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Setelah itu, acara akan dilanjutkan dengan penampilan drumband dari Taruna Praja IPDN Kalimantan Barat.

Setelah diisi berbagai hiburan pembuka, acara akan memasuki detik-detik menegangkan yakni pembacaan Keputusan Dewan Hakim STQ Nasional XXV oleh Ketua Dewan Hakim yang akan mengumumkan nama-nama Qori dan Qoriah terbaik dalam ajang STQ Nasional XXV ini.

Setelahnya akan dilanjutkan dengan penyerahan piagam dan hadiah kepada para peserta terbaik dan penyerahan piala tetap Presiden kepada juara umum STQ Nasional XXV tahun 2019. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan piagam dan hadiah kepada para peserta pawai ta’aruf serta stan pameran terbaik STQ Nasional XXV. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

KSDA Kalbar dan BTN Gunung Palung Tangani Kemunculan Orang Utan di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Bermula dari beredarnya informasi di salah satu media sosial terkait adanya…

8 hours ago

Kadis Kesehatan Ajak Nakes Peran Aktif Turunkan AKI/AKB dan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Kalimantan Barat, Erna Yulianti mengajak para tenaga…

9 hours ago

Pekan Gawai Dayak ke 38 Siap Digelar

KalbarOnline, Pontianak - Jelang Pelaksanaan Pekan Gawai Dayak (PKD) ke XXXVIII (38) Tahun 2024, Penjabat…

9 hours ago

Lepas Peserta Lomba HKG PKK ke-52 Tingkat Nasional, Kalbar Optimis Pasti Juara

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK…

9 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Pj Sekda Zulkarnain Tekankan Soal Kedisiplinan ASN

KalbarOnline, Pontianak – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Zulkarnain menekankan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara…

9 hours ago

Inflasi Kota Pontianak Capai 2,77 Persen

KalbarOnline, Pontianak – Angka inflasi Kota Pontianak kini mencapai 2,77 persen. Pj Wali Kota Pontianak,…

9 hours ago