Categories: Ketapang

Polisi Ringkus Seorang Pelaku Togel di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Satuan Reskrim Polres Ketapang berhasil meringkus seorang warga Kecamatan Delta Pawan atas kasus penjualan toto gelap (togel). Pelaku yang bernama Dadang (55) ini diamankan di warung kopi pasar Kayong, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, Kamis (20/6/2019).

Kapolres Ketapang, AKBP Yury Nurhidayat melalui Paur Humas Polres Ketapang, Ipda Matalib menjelaskan bahwa pihaknya mendapat informasi mengenai adanya seorang warga yang sedang menjual togel di warung kopi Pasar Kayong Juma pada hari yang sama.

“Kemudian beberapa anggota llidik Sat Reskrim melakukan penyelidikan, sesampai di warung kopi yang dimaksud, didapati pelaku Muhammad Johri alias Dadang sedang sedang duduk sambil memegang handphone dan kertas yang berisi tulisan angka angka,” terangnya, Jumat (21/6/2019).

Selanjutnya, petugas langsung melakukan pengecekan terhadap ponsel pelaku dan didapati sejumlah sms berisi pesanan nomor. Dari tangan pelaku, Polisi berhasil menyita barang bukti berupa satu unit handphone, sejumlah uang serta dua lembar kertas yang terdapat catatan angka-angka.

“Untuk pemeriksaan lebih lanjut, pelaku beserta barang bukti sudah kita amankan di Polres Ketapang, dan tersangka terancam dengan pasal 303 KUHP tentang tindak pidana perjudian dengan ancaman empat tahun penjara,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago