Categories: Pontianak

Rangkaian HUT Bhayangkara ke-73, Polda Kalbar Gelar Bakti Sosial Religi

Bersih-bersih rumah ibadah

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangkaian HUT Korps Bhayangkara ke-73, Polda Kalimantan Barat menggelar sejumlah kegiatan. Satu di antaranya yakni melakukan bakti sosial religi ke tempat ibadah, Rabu (19/6/2019).

Direktur Samapta Polda Kalbar, Kombes Pol Pulung yang menjadi Ketua Panitia seksi bakti religi ini menuturkan bahwa kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari memperingati HUT Korps Bhayangkara yang ke-73.

“Hari ini beberapa tempat ibadah seperti Masjid Ramadhan di Jalan Parit Haji Muksin II, Gereja GPBI jamaat Mamuraja di Jalan Ayani II dan Masjid An-Nur di Jalan Suwignyo kita lakukan kegiatan bersih-bersih,” tuturnya.

Kombes Pol Pulung juga menginformasikan bahwa terdapat beberapa kompi gabungan dari masing-masing fungsi di Polda Kalbar terlibat kegiatan ini.

“Kemarin juga kegiatan yang sama dilaksanakan oleh 1 kompi Polwan Polda Kalbar,” jelasnya.

Selain menyambut HUT Bhayangkara ke-73, lanjut dia, kegiatan ini juga merupakan sebagai bentuk kepedulian Polri sebagai pengayom dan pelindung masyarakat. Di mana, lanjut dia, Polisi dituntut untuk selalu dekat dan menunjukkan sikap peduli kepada masyarakat.

Seperti diketahui, rangkaian kegiatan untuk menyambut HUT Bhayangkara ke-73 ini juga dilaksanakan oleh Polres dan Polresta jajaran Polda Kalbar. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

8 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago