Categories: Pontianak

Sutarmidji Pastikan Sanksi PNS yang Mangkir Pasca Libur Idul Fitri

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji memastikan akan memberikan sanksi kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mangkir pasca libur Idul Fitri 1440 Hijriah.

“Saya pastikan, PNS absen pasca libur panjang akan disanksi,” tegas Sutarmidji, saat diwawancarai ketika menghadiri Halal Bihalal Idul Fitri di kediaman Pj Sekda Kalbar, Syarif Kamaruzaman, Senin (10/6/2019).

Meski demikian, orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura ini menegaskan bahwa pasca libur panjang ini, tidak ada PNS di lingkungan Pemprov Kalbar yang absen alias mangkir di hari pertama masuk kerja.

Senada dengan Sutarmidji, Pj Sekda Kalbar Syarif Kamaruzaman turut memastikan tidak ada PNS di masing-masing unit kerja di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar yang absen alias mangkir di hari pertama masuk pasca libur lebaran.

“Kita sudah turunkan tim dari Satpol PP untuk mengecek absensi dan tidak ada yang mangkir dan semua PNS taat aturan kerja,” tukasnya.

Syarif Kamaruzaman turut menyebutkan, dari 6 ribuan ASN yang ada dengan 46 OPD, seluruh pegawai dianggap patuh karena secara keseluruhan pegawai masuk sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

“Setidaknya 100 persen itu tidak ada yang mangkir, kecuali ijin sakit, bahkan yang cuti tidak ada,” imbuhnya.

Pihaknya, kata dia, sebelumnya juga telah mensosialisasikan jadwal masuk setelah libur lebaran kepada seluruh ASN yang ada di 14 Kabupaten/Kota yang ada.

“Alhamdulillah semua memenuhi peraturan dan sesuai absen yang masuk seluruh ASN lengkap hadir,” tandasnya. (*/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

52 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

55 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago