Categories: Ketapang

Mengaku Menderita Penyakit Asma, Kades Pelempangan : Kata Teman Kalau Pakai Sabu Nafas Panjang

KalbarOnline, Ketapang – Kepala Desa Pelempangan, TE (41) yang diamankan polisi lantaran mengonsumsi narkoba jenis sabu mengaku menyesali perbuatannya. Kepada wartawan TE mengaku mempunyai penyakit sesak nafas atau asma yang sudah lama dideritanya dan tidak kunjung sembuh.

“Saya ini penyakit asma, ini obatnya. Saya rutin minum ini,” jelas TE seraya menunjukan beberapa jenis obat asma yang dikonsumsinya, saat diwawancarai wartawan di Mapolres Ketapang, Selasa (28/5/2019).

Ia mengaku, dirinya mengonsumsi narkoba setelah mendapatkan saran dari rekanya bahwa narkoba jenis sabu dapat menyembuhkan penyakit asmanya itu. Sehingga akhirnya, TE mencoba usulan temannya dan diakuinya ada perubahan.

“Kata teman kalau pakai sabu nafas bisa panjang, sembuh. Makanya saya coba,” terangnya.

Diakuinya lagi bahwa dirinya sudah dua kali mengonsumsi narkoba. Narkoba tersebut, kata dia, dibelikan oleh rekannya.

“Saya hanya memberikan uang kepada teman saya untuk membeli sabu,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Satuan Reskrim Polsek Jelai Hulu mengamankan seorang oknum kades aktif berinisial TE (41) di Kecamatan Manis Mata. TE diringkus polisi atas dugaan kepemilikan narkoba jenis sabu di jalan Hauling kawasan PT Harita Group, Desa Teluk Runjai, Kecamatan Jelai Hulu, Sabtu (25/5/2019). (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

11 hours ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

14 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

14 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

14 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

16 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

16 hours ago