Categories: Pontianak

Duplikasi Jembatan Landak Resmi Dibuka Untuk Sepeda Motor

KalbarOnline Pontianak – Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Wilayah XX Pontianak, Junaidi mengatakan bahwa duplikasi Jembatan Landak sudah dapat dilewati oleh kendaraan roda dua alias sepeda motor.

“H-10 Idul Fitri, baru kendaraan bermotor yang bisa lewat di duplikasi jembatan landak. Karena jalan pendekatnya masih belum siap untuk dilewati kendaraan roda empat ke atas,” ujarnya saat diwawancarai belum lama ini.

Ia juga menjelaskan pada prinsipnya duplikasi Jembatan Landak sudah bisa dilintasi oleh seluruh jenis kendaraan. Namun, masih terkendala jalan masuk ke badan jembatan. Untuk itu pihaknya akan terlebih dulu membangun jalan masuk tersebut.

Namun, Junaidi memastikan bulan Juli mendatang, duplikasi Jembatan Landak sudah sepenuhnya beroperasi dan dapat dilintasi berbagai jenis kendaraan baik untuk kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat ke atas.

“Bulan Juli nanti duplikasi Jembatan Landak sudah bisa lewati oleh mobil. Sementara untuk H-10 Idul Fitri ini, baru kendaraan roda yang bisa melintas,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

12 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

12 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

14 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

14 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

17 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

17 hours ago