Categories: Sanggau

Resmikan Destinasi Wisata ‘My Dream Sanggau’, Yohanes Ontot : Alam Diciptakan Tuhan Untuk Dilestarikan

KalbarOnline, Sanggau – Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot meresmikan tempat wisata ‘My Dream Sanggau’ yang terletak di Desa Sungai Mawang, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Kamis (23/5/2019).

Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot mengatakan alam diciptakan oleh Tuhan untuk dijadikan sesuatu yang bisa menghibur jiwa. Karena, kata dia, alam sangat luar biasa untuk manusia.

“Sehingga sudah sepantasnya alam ini kita jaga, lestarikan dan dikelola alam ini dengan baik, seperti halnya dijadikan tempat wisata dengan tidak menghilangkan suasana alam yang ada,” ujarnya.

“Pemerintah Kabupaten Sanggau mengucapkan terimakasih kepada Paulus Ugang yang sudah berkontribusi dalam membangun tempat wisata di Kabupaten Sanggau ini,” timpalnya.

“Kedepan kita berharap di Kabupaten Sanggau bisa bertambah untuk tempat-tempat wisata dan banyak dikenal oleh masyarakat luas,” pungkasnya.

Diwawancarai terpisah, Paulus Ugang selaku pemilik wisata ‘My Dream Sanggau’ mengungkapkan sekilas latar belakang dibangunnya tempat wisata dengan konsep unik dan edukatif miliknya itu.

“Latar belakang dibangunnya tempat wisata My Dream ini dikarenakan melihat banyaknya masyarakat menginginkan tempat wisata khususnya Kabupaten Sanggau, sehingga saya tergugah untuk membangun tempat wisata my dream ini,” kata Paulus.

Ia turut menyampaikan bahwa tempat wisata miliknya itu, bukan hanya sebagai tempat rekreasi semata. Akan tetapi, juga disediakan perpustakaan mini atau tempat bacaan sebagai sarana edukasi.

“Jadi tidak hanya tempat rekreasi saja, tapi juga mengajak kepada masyarakat untuk membaca buku yang sudah kami sediakan sebagai edukasi, mengingat buku adalah jendela dunia,” ujarnya.

“Kami berharap tempat ini menjadi tempat yang nyaman, aman dan damai. Sehingga kami akan terus meningkatkan inovasi-inovasi atau hal-hal baru sehingga pengunjung tidak merasa bosan untuk datang ke sini,” tandasnya.

Dalam kesempatan itu turut pula hadir Bupati Sekadau, Rupinus yang didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Sekadau, Ny. Kristina Rupinus, S.Pd., M.Si, Kepala Dinas Kesehatan Sekadau, St. Emanuel, Kadis Perkimtan Sekadau, Yosep Yustinus, Kasatpol PP Sekadau, Yapet Simon, Sekretaris Dinas Kepemudaan Olahraga dan Kebudayaan Sekadau, Isbianto. (WWP)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

1 hour ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

2 hours ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

4 hours ago