Categories: Ketapang

Polres Ketapang Launching ‘Dilan’, Aplikasi Berbasis Digital

KalbarOnline, Ketapang – Kepolisian Resort (Polres) Ketapang melaunching aplikasi berbasis digital yakni Digital Melayani (Dilan). Aplikasi tersebut bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mendapatkan layanan kepolisian.

Launching Dilan yang dilakukan langsung oleh Kapolres Ketapang, AKBP Yury Nurhidayat, SIK ini turut dihadiri Dandim 1203/Ketapang, Letkol Kav Jami’an, Sekda Ketapang, Farhan, perwakilan Kemenag Ketapang dan seluruh pejabat Polres Ketapang yang dirangkai dengan kegiatan buka puasa bersama di Cafe Addict, Minggu (12/5/2019).

Kapolres mengatakan, ada 10 pelayanan melalui aplikasi Dilan dengan konsep online. Aplikasi tersebut dapat diakses melalui website dilan-polresketapang.com atau juga bisa diunduh melalui Play Store.

“Di antaranya surat bebas narkoba, laporan kehilangan, SIM, SKCK, laporan polisi, SP2HP, izin keramaian, pengawalan shabara, pengaduan masyarakat dan aplikasi panic button,” ujarnya saat diwawancarai usai kegiatan, Minggu (12/5/2019).

Yury mengatakan, program ini dilatarbelakangi atas keinginan untuk melayani masyarakat di Kabupaten Ketapang secara baik dan cepat. Di mana masyarakat dapat melakukan pendaftaran secara online. Selain itu, menurutnya program ini juga untuk menuju Polres Ketapang membangun zona integritas.

“Dengan demikian, saat masyarakat datang ke Polres tidak perlu lagi registrasi, karena pengajuan sudah dapat diisi melalui program Dilan. Sehingga secara manual Polres hanya mencocokkan data saja untuk diproses, misalnya dalam pembuatan SIM,” jelasnya.

Tak hanya itu, dalam waktu dekat Yury menyebut pihaknya juga akan melaunching program aplikasi Ketapang Smart City yang terkoneksi dengan CCTV secara live di beberapa titik. Tujuannya agar masyarakat dapat memantau lalu lintas dan kondisi keamanan di Ketapang.

“Saat ini kita sudah membangun 18 CCTV di Ketapang, termasuk dibeberapa titik jalan. Kita juga akan meminta dukungan ke instansi pemerintah untuk mendukung program ini,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

IMI Kalbar Awards, Motivasi Bagi Atlet dan Tokoh Pemerhati Otomotif

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara IMI Kalbar Award yang…

2 hours ago

Pemprov Siap Kurasi Event Ikanmas Masuk Kalender Event Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Kalbar, Windy Prihastrai membuka Ikanmas…

2 hours ago

Windy Apresiasi Sahabat Thalasemia Fakultas Kedokteran Untan Jadi Pendonor Darah Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orang Tua Penyandang Thalasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

2 hours ago

Optimasi Lahan Dalam Menunjang Ketahanan Pangan Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Sektor pertanian mempunyai peranan yang sangat penting dalam membangun perekonomian nasional termasuk…

2 hours ago

Kolaborasi TP PKK Kalbar bersama DP3A dan Dinas Ketahanan Pangan Lakukan Aksi Nyata Gota Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka mendukung percepatan penurunan angka prevalensi stunting di Provinsi Kalbar, TP…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Lepas Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson bersama pihak terkait dan jajaran Forkopimda…

3 hours ago