Categories: Mempawah

Sambut Ramadhan, Warga Desa Parit Bugis Gelar Pawai Obor

KalbarOnline, Mempawah – Ratusan warga Desa Parit Bugis, Kecamatan Segedong, Kabupaten Mempawah menggelar pawai obor dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1440 Hijriah, Minggu (5/5/2019) malam.

Tak kurang dari 300 obor dinyalakan oleh warga mewarnai datangnya bulan Ramadhan.

Kegiatan yang merupakan kali pertama dilakukan oleh warga setempat ini, difasilitasi oleh Pemerintah Desa Parit Bugis yang diikuti warga dengan penuh antusias hingga larut malam.

Ketua koordinator kegiatan, Andi Mukhlis Hakim mengatakan, pawai obor ini sengaja digelar pihaknya dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan. Andi Mukhlis mengungkap, pawai dimulai setelah sholat tarawih yang dipusatkan di Masjid Sifinatul Hasanah.

“Sengaja kita bikin kegitan seperti ini untuk menyambut datangnya bulan Ramadhan ini,” terangnya.

Mulai dari anak -anak hingga orang bahkan para ibu rumah tangga pun turut mengikuti pawai obor ini.

Selain menyambut datangnya bulan Ramdhan, Andi Mukhlis berujar, pawai ini juga merupakan ajang silaturahmi antar warga.

“Bukan hanya untuk menyambut datangnya bulan puasa, tapi juga sebagai tempat bersilaturahmi sesama warga sehingga semakin mempererat tali silaturahim dan saling mengenal satu sama lain,” tukasnya.

Kegiatan berlangsung dengan tertib dengan menyusuri jalan raya Segedong yang mendapat pengawalan Polsek Segedong. (*/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

3 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

6 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

9 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

9 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

9 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

1 day ago