Categories: Ketapang

Pasar Juadah, Semarakan Pelaksanaan Ramadhan 1440 Hijriah di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Satu hal yang seolah tak bisa terpisahkan pada saat bulan suci Ramadhan, ialah pasar juadah. Seolah sudah menjadi kekhasan di kalangan masyarakat. Meskipun, disebut pasar juadah namun bukanlah sebuah tempat yang menyediakan semua jenis kebutuhan seperti pasar-pasar pada umumnya. Pasar juadah ini hanya menyediakan jajanan yang cuma muncul pada bulan Ramadhan semata.

Bukan hanya masyarakat muslim saja, mereka yang non-muslim pun kadang juga merasa beruntung dengan munculnya pasar juadah. Hal ini dikarenakan di pasar juadah banyak bermunculan makanan tradisional yang sulit didapat pada hari-hari biasa. Seperti kolang-kaling, kue cencorong dan kue bingke berendam yang jarang dapat diperoleh ketika bukan saat bulan Ramadhan.

Pasar juadah muncul di berbagai sudut kota Ketapang, dari sekian banyak pasar juadah di Kabupaten Ketapang salah satunya adalah pasar juadah di jalan Basuki Rahmat di Kelurahan Kantor. Meski kawasan tersebut sebenarnya tidak boleh untuk berjualan. Namun, selama bulan Ramadhan ramai dipenuhi pedagang bejualan jajanan untuk berbuka puasa di sana.

Satu di antara pedagang yang berjualan disana adalah Lisa (29). Ia mengaku setiap tahunnya berjualan di pinggir jalan Basuki Rahmat. Bahkan, ia menuturkan setiap tahunnya, mampu meraup keuntungan hingga belasan juta rupiah.

“Ini tahun ke lima berjualan disini, hasilnya lumayan untuk keperluan lebaran nanti,” kata Lisa kepada KalbarOnline, Senin (6/5/2019).

Tak jauh dari tenda dagangan Lisa ada Halimah (34). Ibu dua anak ini baru pertama kali berjualan di kawasan ini, ia berharap dagangannya juga dapat habis sebelum menjelang azan Magrib.

“Baru pertama jualan disini, di hari pertama puasa cukup lumayan laris bang. Semoga sampai menjelang Idul Fitri,” ujarnya.

Sementara itu, Yogi (26) satu di antara pengunjung pasar juadah di kawasan jalan Basuki Rahmat merasa sangat terbantu dengan adanya penjual jajanan untuk berbuka puasa yang menyatu di satu tempat, namun ia berharap agar ada dari pihak terkait yang hadir untuk mengatur parkir kendaraan dan lalu lintas agar tidak macet.

“Kalau ada yang jaga lalu lintas mungkin bisa tertata parkir kendaraannya dan tidak menimbulkan macet,” tandasnya.

Di Kota Ketapang sendiri, pada Ramadhan 1440 Hijriah ini hampir di setiap pinggir jalan protokol terdapat banyak tenda-tenda pasar juadah yang menyediakan jajan khas bulan Ramadhan. Di antaranya, di Jalan S Parman, Jalan Gatot Subroto, Jalan Sisingamangaraja, Jalan Basuki Rahmat dan Jalan DI Panjaitan. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Empat Rumah di Perum 2 Pontianak Terbakar, Penyebabnya Masih Belum Diketahui

KalbarOnline, Pontianak - Empat rumah warga di wilayah Perum 2 Pontianak, Jalan Atot Ahmad, Gang…

3 hours ago

BNN Sebut Banyak Pekerja Kebun Didoktrin Konsumsi Sabu Agar Produktif

KalbarOnline, Kubu Raya - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) RI, Marthinus Hukom mengungkapkan, kalau saat…

3 hours ago

Jaga Komitmen Hak Asasi Tahanan, Tim Medis Polres Kapuas Hulu Cek Kesehatan Tahanan

KalbarOnline, Putussibau - Polres Kapuas Hulu mengadakan pemeriksaan kesehatan bagi para tahanan di ruang tahanan…

3 hours ago

HUT ke-60, Bank Kalbar Gandeng PMI Gelar Aksi Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati hut ke-60, Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kalbar atau Bank…

3 hours ago

Uke Tugimin: Sudah Selayaknya Windy Jadi Trendsetter Karya-karya Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Desainer Provinsi Kalbar, Uke Tugimin menilai, bahwa sudah selayaknya Windy Prihastari menjadi…

3 hours ago

Bank Kalbar Terima Penghargaan Indonesia Sales Marketing Award 2024

KalbarOnline, Jakarta – Tahun 2024 merupakan tahun “hoki” bagi Bank Kalbar, penghargaan demi penghargaan dari…

4 hours ago