Categories: Kubu Raya

Dewan Kubu Raya : Manajemen Koperasi dan UMKM Harus Jeli

KalbarOnline, Kubu Raya – Dalam rangka meningkatkan manajemen koperasi, kebijakan harus didasari dengan penanganan manajemen yang handal untuk bertujuan meningkatkan taraf pendapatan ekonomi dari anggota koperasi.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPRD Kubu Raya, Suprapto saat menghadiri Rapat Koordinasi Pembangunan Sektor Sektor Perkoperasian, Usaha Mikro, Perdagangan, dan Perindustrian se-Kabupaten Kubu Raya yang berlangsung di aula Kantor Bupati Kubu Raya, baru-baru ini.

Suprapto menyebut tiga hal yang harus mendapat perhatian semua pengambil kebijakan manajemen koperasi di Kubu Raya.

Pertama, sumber daya alam melimpah yang ada di Kubu Raya. Menurutnya, manajemen koperasi dan UMKM harus jeli melihat potensi tersebut.

Kedua, faktor sumber daya manusia. Di mana rata-rata kaum muda Kubu Raya telah mengenal teknologi digital.

“Berarti dua hal sudah dimiliki. Dan faktor ketiga yang menentukan adalah kebijakan pemerintah daerah, yakni bagaimana Bupati harus punya keberpihakan kepada koperasi dan UMKM,” ujarnya.

Suprapto menyatakan di tengah kemajuan zaman, inovasi sangat dibutuhkan dalam persaingan dagang. Karena itu, dirinya meminta insan koperasi dan pelaku UMKM tidak pasif dalam berinovasi.

“Inovasinya sekarang adalah sudah zamannya digital. Tatkala koperasi sudah tidak mengikuti perkembangan zaman digital, tentu koperasi itu akan dianggap seperti koperasi di masa lalu. Hanya mengharapkan perputaran dari anggota ke anggota sehingga tidak punya inovasi dan tidak berkembang,” terangnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

2 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

3 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

3 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

3 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

3 hours ago

Ani Sofian Tugaskan Sejumlah Dokter ke Batam Pastikan Kesehatan Jamaah Calon Haji Pontianak

KalbarOnline.com - Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kota Pontianak mulai diberangkatkan secara bertahap. Sebanyak 445…

3 hours ago