Categories: Pontianak

Wali Kota Pontianak Minta Even Olahraga Dikemas Dengan Kreatif

Olahraga pacu pertumbuhan ekonomi

KalbarOnline, Pontianak – Meski masih beberapa tahun lagi, kontingen Kota Pontianak optimis kembali meraih juara umum pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalbar XIII yang akan digelar tahun 2022 mendatang.

“Kita optimis kontingen Kota Pontianak bisa kembali mempertahankan juara umum Porprov XIII mendatang,” ujar Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono usai membuka rapat anggota KONI Kota Pontianak di Hotel Ibis, Kamis (2/5/2019) kemarin.

Optimisme itu disebutkan Edi bukanlah tanpa dasar sebab salah satu keunggulan yang dimiliki kontingen Pontianak lantaran berada di ibu kota provinsi dengan dilengkapi sarana prasarana olahraga.

“Untuk mencapai prestasi tersebut, kini tinggal masing-masing Pengurus Cabang Olahraga bisa melakukan persiapan pembinaan masing-masing atletnya,” ungkapnya.

Orang nomor wahid di Kota Pontianak ini juga berkeinginan membangun mindset atau pola pikir masyarakat bahwa olahraga juga sebagai salah satu sektor yang memacu pertumbuhan ekonomi. Untuk bisa mewujudkan itu, mesti ada kreativitas dan inovasi bagaimana olahraga bisa sekaligus bernuansa entertainment.

“Artinya tugas ini bukan hanya di pundak pemerintah saja, pengcab juga mesti membantu mengemasnya sehingga olahraga sukses,” terang Edi.

Ia menilai olahraga bukan lagi sebatas prestasi saja, tetapi mesti ada korelasi bagaimana bisa mengangkat potensi kota melalui kegiatan atau event olahraga yang dikemas secara kreatif. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago