Categories: Sanggau

KPU Sanggau Gelar Pleno Rekapitulasi Pemilu 2019 Tingkat Kabupaten

KalbarOnline, Sanggau – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sanggau menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat kabupaten pada Pemilu serentak 2019 yang dilangsungkan di aula Kantor DPRD Kabupaten Sanggau, Kamis (2/5/2019) pagi tadi.

Ketua KPU Sanggau, Martinus Sumarto dalam sambutannya sekaligus membuka pleno tersebut menegaskan bahwa pleno tersebut dilaksanakan dengan mengutamakan musyawarah dan mufakat guna menghasilkan proses yang sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Dalam rapat pleno ini kita dapat mengutamakan asas kekeluargaan, musyawarah dan mufakat untuk menghasilkan proses sesuai dengan aturan yang berlaku,” ucapnya.

Pada kesempatan itu juga, ia mengucapkan terima kasih kepada pihak TNI-Polri serta pihak terkait lainnya yang telah membantu menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2019 di Sanggau sehingga dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Sementara Kapolres Sanggau, AKBP Imam Riyadi menyampaikan bahwa Kabupaten Sanggau sampai saat ini masih kondusif. Untuk itu, ia berharap kondusifitas memasuki puncak pleno tingkat kabupaten ini terus dipertahankan.

“Saya mengucapkan terima kasih karena sampai saat ini situasi masih kondusif, karena ini adalah kerja keras kita bersama. Kita memasuki puncak pleno di kabupaten Sanggau, harapan kita terus kita junjung sportifitas demokrasi guna untuk menciptakan masyarakat yang damai demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif di Kabupaten Sanggau ini. Dalam pelaksanaan sidang rekapitulasi ini mari kita gunakan waktu dengan sebaik-baiknya dan mari kita beri contoh kepada masyarakat, dalam pelaksanaan bisa berjalan dengan lancar,” tukasnya.

Senada dengan Kapolres, Dandim 1204/Sanggau, Letkol Inf Gede Setiawan juga meminta agar semua pihak tetap menjaga persatuan dan kesatuan guna menjaga kondusifitas di Kabupaten Sanggau.

“Peran kami sebagai TNI-Polri dalam pesta demokrasi ini adalah memberikan jaminan keamanan dalam pelaksanaan pemilu di Kabupaten Sanggau ini, persatuan dan kesatuan bangsa adalah hal yang paling utama di dalam situasi ini. Harapan kami dan masyarakat semoga wakil rakyat yang nantinya akan memangkan suara dan terpilih agar bisa menjalankan amanah dalam melaksanakan tugas-tugasnya,” harapnya.

Turut hadir dalam kegiatan rapat pleno rekapitulasi ini, Ketua DPRD Sanggau, Jumadi, Kajari Sanggau, Tengku Firdaus, Kasi Intel Kejari Sanggau, Imam Kilman, Ketua Pengadilan Negeri Sanggau, Arief Boediono, Komisioner KPU, Bawaslu Sanggau, Saparudin, Ketua PPK se-Kabupaten Sanggau, saksi pasangan capres dan cawapres urut 01 dan 02, saksi perseorangan DPD-RI serta para saksi dari partai politik peserta Pemilu 2019. (WWP)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago