Categories: Kubu Raya

Sujiwo Optimis Cabor Tarung Derajat Akan Dikenal Internasional

KalbarOnline, Kubu Raya – Ketua Umum Tarung Derajat Provinsi Kalimamtan Barat, Sujiwo membuka latihan bersama dan Ujian Kenaikan Tingkat di halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Minggu (28/4/2019).

Sujiwo mengatakan dengan latihan bersama dan ujian kenaikan tingkat tersebut nantinya dapat meningkatkan prestasi. Baik tingkat daerah, regional, nasional maupun internasional. Untuk mengangkat olahraga Tarung Derajat di mata dunia.

“Bahwasannya sebuah olahraga muaranya adalah prestasi. Sasaran utamanya adalah mendapatkan prestasi yang baik, secara profesional,” ujar Sujiwo.

Wakil Bupati Kubu Raya ini berujar, dirinya selaku Ketua Umum Tarung Derajat Kalimantan Barat akan terus mendukung dan mendorong peningkatan prestasi atlet Tarung Derajat Kalimantan Barat. Sehingga baik atlet maupun pelatih dan pembinan secara bersama-sama terus menerus meningkatkan kualitas latihan dan kualitas atlet untuk menciptakan dan meraih prestasi terbaik.

“Kita akan terus bersama-sama membesarkan dan membangun olahraga Tarung Derajat di Kalimantan Barat. Ini komitmen kita bersama, bagaimana kita terus menggali potensi para atlet untuk prestasi terbaik ke depan,” tukas sujiwo.

Sebanyak 79 atlet yang mengikuti ujian kenaikan tingkat di halaman Kantor Bupati Kubu Raya hari ini. Mereka adalah yang mengikuti ujian kenaikan tingkat dari tingkat satu naik ke tingkat dua hingga ke tingkat 6. 79 atlet tersebut berasal dari Kubu Raya dan Kota Pontianak.

“Alhamdulillah, ada 79 orang yang hari ini mengikuti ujian kenaikan tingkat. Kita berharap ke depan mereka terus meraih prestasi terbaik pada tingkatannya masing-masing,” pinta Sujiwo. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

6 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

7 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

7 hours ago