Categories: Sekadau

Pantau Musibah Tenggelamnya KMP Seluang, Wabup Aloy Carikan Solusi Atasi Kelumpuhan Transportasi Warga

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M Si memantau langsung musibah tenggelamnya Kapal Motor (KM) Saluang di dermaga Sunyat, Desa Sungai Ayak 2, Kecamatan Belitang Hilir, Selasa pagi (23/4/2019) kemarin. Wabup Aloy datang ke lokasi didampingi Kapolsek Sungai Ayak dan Dandim 1204 Sanggau-Sekadau.

Setibanya di lokasi, Aloy sempat memantau dari dekat kapal yang tenggelam itu. Ia juga sempat berdialog dengan nakhoda kapal, Kapten Bambang Edi serta sejumlah warga yang mengetahui musibah tersebut.

Orang nomor dua di Bumi Lawang Kuari itu mengaku prihatin dengan musibah itu. Pemerintah daerah pun akan melakukan langkah-langkah untuk menyikapi persoalan tersebut.

“Fokus kita, bagaimana agar transportasi masyarakat yang melalui lokasi ini tidak terganggu,” ujar Aloy.

Seperti diketahui, Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Seluang tenggelam, Senin malam (22/4/2019) sekitar pukul 20.30 WIB. Kejadian tenggelamnya diduga karena muatan yang tak seimbang sehingga kapal oleng ke kiri hingga akhirnya tenggelam.

Kejadian bermula saat kapal tengah mengangkut delapan unit kendaraan roda empat dan angkutan lainnya termasuk penumpang yang hendak menyeberangi Sungai Kapuas ke arah dermaga Sungai Asam di Desa Sungai Ayak 1. Setelah lepas landas dan berjalan sekitar 2 menit, kapal oleng. Kapten kapal kemudian putar balik ke dermaga Sunyat.

Saat tiba di dermaga, dua dari delapan mobil berhasil dikeluarkan. Namun beberapa saat kemudian, kapal terus oleng hingga akhirnya tenggelam dan membuat enam mobil ikut tenggelam.

“Untuk proses evakuasi kendaraan, nanti dari pihak ASDP. Kita hanya fokus dulu bagaimana warga bisa menyeberang,” imbuh Aloy.

Untuk sementara, Pemkab Sekadau sudah menggeser ponton lama yang sebelumnya melayani rute penyeberangan di kawasan tersebut sebelum diambil alih KMP Seluang sejak Januari lalu. Ponton yang digeser dari Kota Sekadau itu, sekarang sudah tiba di Sungai Ayak.

“Sekarang kita tinggal persiapkan operatornya. Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah bisa jalan sehingga aktivitas warga pemilik kendaraan yang ingin menyeberang bisa normal kembali,” tandas Aloysius. (B/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

5 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

11 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

11 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

11 hours ago