Categories: Pontianak

Pantau Pleno di Tingkat PPK, Ini Kata Kapolda Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Didi Haryono memantau pelaksanaan pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu serentak 2019 yang dilakukan di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di sejumlah kecamatan di Kota Pontianak, Jumat (19/4/2019).

Pada kesempatan itu, Kapolda didampingi Kapolresta Pontianak Kota, Kombes Pol M Anwar Nasir beserta sejumlah pejabat Polda Kalbar lainnya meninjau pleno rekapitulasi penghitungan suara di PPK Pontianak Tenggara sekitar pukul 14.00 WIB. Dilanjutkan ke PPK Pontianak Selatan. Selanjutnya, Kapolda beserta rombongan juga meninjau Posko Operasi Mantap Praja di Mapolresta Pontianak Kota.

Kapolda mengatakan bahwa dirinya telah memerintahkan Kapolres dan Kapolresta jajaran Polda Kalbar untuk tetap mengamankan sejumlah tempat pasca pemungutan dan perhitungan suara Pemilu Presiden (Pilpres), DPRD Kabupaten, Provinsi dan DPR-RI serta anggota DPD. Mulai dari tingkat PPS, PPK, KPU Kota hingga Provinsi.

“Pola pengamanan yang dilakukan untuk di PPK dijaga 15 personel selama 24 jam. Sedangkan di KPU Kabupaten/Kota ditempatkan 30 personel lebih,” kata Kapolda di sela-sela peninjauan PPK Pontianak Selatan.

Ia juga menambahkan, untuk pengamanan di KPU Provinsi akan diterjunkan kompi personel Brimob dan kompi Personel Sabhara.

“Ini untuk mengantisipasi dan mengamankan kelancaran proses rekapitulasi di KPU Provinsi,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Kapolda, pihaknya juga menggelar patroli gabungan bersama TNI untuk menciptakan keamanan, ketertiban dalam masyarakat tetap kondusif.

“Kami juga tetap menggelar patroli di semua wilayah jajaran Polda Kalbar, gabungan bersama TNI. Antisipasi Kamtibmas agar kondusif. Begitu juga kami mengajak kepada warga Kalimantan Barat untuk menjaga keamanan yang sangat kondusif selama ini, kita tunjukkan bahwa Kalbar merupakan provinsi yang aman,” pungkasnya. (*/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

15 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

15 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

19 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

19 hours ago