Categories: Sekadau

Bupati dan Wakil Bupati Sekadau Misa Kamis Putih Bersama Ribuan Umat Katolik

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus, SH., M.Si didampingi istri Ny. Kristina Rupinus, S.Pd., M.Si dan putra bungsunya Meirando Katoyoh serta Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si didampingi istri Ny. Vixtima Heri Supriyanti Aloysius, A.Md mengikuti misa kudus hari raya kamis di Gereja Katolik Santo Petrus dan Paulus Sekadau. Misa dipimpin oleh Pastor Valentinus Saeng, CP dan Pastor Grasius.

Ribuan umat Katolik Kabupaten Sekadau hadir dalam misa kamis itu. Misa Kamis putih dimulai pukul 18.00 wib. Hari kamis putih disebut kamis suci. Ritual perjamuan kamis putih diperingati sebagai perayaan ekaristi atau perjamuan kudus.

Pada misa kamis putih ini, pastor Valentinus membasuh kaki 12 ketua kring di lingkungan paroki santo petrus dan paulus Sekadau sebagai peringatan Yesus membasuh para muridnya dalam perjamuan terakhir pelayanan Yesus di dunia sebelum kematian-Nya.

Pastor Valentinus dalam homilinya mengingatkan umat kristiani pasca pemilu 2019 untuk melakukan rekonsilaisi atau berdamai kembali.

“Rekonsiliasi kita berdamai kembali karena mungkin selama kontestasi politik, barang kali ada kata-kata yang keluar menyerang lawan, menyerangkan kandidat lain atau kompettetor atau perbuatan perbuatan yang cukup menyakitkan hati, sebagai umat kirstiani kita singkirkan, kita lupakan, kita ampuni sama lain, kita memulai suasana baru, relasi baru hubungan baru satu sama lain,” ujarnya.

Pastor Valen mengingatkan bahwa kontestasi politik itu juga jangan hanya berhenti pada kekuasaan tetapi kekuasaan itu harus untuk pengabdian kepada masyarakat untuk pengabdian dan pelayanan dan untuk kesejahteraan bagi masyarakat.

Kaitan dengan pembasuhan 12 murid pada perayaan kamis putih, Pastor Valen menjelaskan bahwa Pembasuhan mengambarkan yesus datang sebagai tuhan dan guru melalui murid-muridnya. Dikatakan Pastor Valen pembasuhan memberi contoh teladan bawah siapapun yang menjabat, siapapun yang mendapat kekuaasaan ingat bahwa kekuasaan itu untuk melayani, untuk membangun masyarakat menjadi ebih baik aman dan menjadi lebih sejahtera.

“Ini pesan yang disampaikan dalam hari kamis putih bahwa kekuasaan untuk melayani,” pesan Pastor Valentinus. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

6 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

10 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

12 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

12 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

12 hours ago